
Kode MIL bisa ditemukan pada sepeda motor Honda yang menggunakan teknologi Programmed Fuel Injection (PGM-FI), yang mengatur pasokan bahan bakar sepeda motor matic secara elektronik.
Lampu MIL akan berkedip, dan setiap kedipan merupakan sinyal yang memberikan informasi mengenai kerusakan sepeda motor matic. Setiap pola kedipan pada lampu MIL memiliki arti yang berbeda.
Oleh karena itu, penting untuk mengetahui cara membaca kode MIL sepeda motor matic dan memahami setiap kode yang ada pada sepeda motor matic khususnya sepeda motor Injeksi Honda.
Cara Menafsirkan Kode Kerusakan Honda
Dalam keadaan normal, lampu MIL menyala kemudian mati saat kunci kontak berada di posisi ON. Sebaliknya, lampu MIL akan kedip sesuai dengan masalah yang ada pada sistem PGM-FI dan tetap tersimpan dalam memori ECM.
BACA JUGA:Motor Matic Honda Scoopy 2024 Banyak Peminat, Masih Cocok Masuk Rekomendasi Motor Murah 2025
BACA JUGA:Promo Motor Matic Honda New PCX 160 Tawarkan Voucher Aksesoris hingga Rp800 Ribu, ini Ketentuannya
Kode MIL ini akan tetap aktif setiap kali sepeda motor dinyalakan dan belum ada perbaikan yang dilakukan. Untuk membaca kode kerusakan Honda, kamu perlu menghitung kedipan pada lampu MIL.
Terdapat dua jenis kedipan pada lampu MIL, yaitu:
1. Kedipan panjang selama 1.3 detik = Satu kedipan panjang setara dengan 10 kedipan pendek.
2. Kedipan pendek selama 0.3 detik - Satu kedipan pendek bernilai 1 kedipan.
BACA JUGA:Alasan Motor Matic Honda BeAT Jadi Kendaraan yang Banyak Dipilih Karyawan Swasta
Contohnya, jika terdapat satu kedipan panjang diikuti oleh satu kedipan pendek, maka akan dibaca sebagai 11 kedipan. Satu kedipan panjang nilainya 10, ditambah satu kedipan pendek.
Berikut adalah daftar kode MIL yang perlu kamu ketahui untuk menafsirkan kerusakan pada sepeda motor injeksi Honda: