Begini Tips Mengatasi Kode Error 37 pada Spedometer Motor Matic Yamaha Lexi, Aerox dan Nmax

Jumat 17-01-2025,10:51 WIB
Reporter : Ikhwan Adriansyah
Editor : Bayu Indra Kusuma

RADARBANYUMAS.CO.ID - Bagi pemilik motor matic Yamaha, khususnya NMAX, Aerox, dan Lexi, kode error 37 bisa menjadi masalah yang cukup mengganggu. 

Kode ini sering muncul sebagai tanda adanya gangguan pada sistem spedometer motor, terutama terkait dengan komponen Idle Speed Control (ISC). 

Meskipun terdengar serius, sebenarnya masalah ini tidak memerlukan tindakan ekstrem seperti turun mesin dan lain sebagainya. 

Berikut adalah cara-cara untuk mengatasi kode error 37 pada motor matic Yamaha Lexi, Aerox, dan NMAX yang cukup mengganggu.

Apa Itu Kode Error 37?

Kode error 37 pada spedometer motor matic Yamaha, termasuk NMAX, Aerox, dan Lexi, menandakan adanya masalah pada komponen Idle Speed Control (ISC).

 BACA JUGA:Inilah Harga Motor Matic Murah 2025, Mulai dari Rp 15 Jutaan

BACA JUGA:4 Motor Matic Murah 2025 untuk Anak Muda, Visual Keren Jadi Bisa Tampil Stylish

ISC sendiri berfungsi untuk mengatur kecepatan idle mesin motor. Jika komponen ini bermasalah, bisa terjadi gangguan pada pengoperasian mesin.

Penyebab Kode Error 37 pada Yamaha Lexi, Aerox, dan Nmax

Penyebab utama dari munculnya kode error 37 ini adalah adanya kerusakan atau kotoran yang menempel pada komponen ISC. 

Komponen ISC yang kotor atau rusak bisa mengganggu proses pengaturan kecepatan idle mesin motor, yang akhirnya memunculkan kode error tersebut. 

Terkadang, masalah munculnya kode 37 pada spedometer Motor ini juga bisa disebabkan oleh pengaturan ECU yang perlu direset.

BACA JUGA:5 Motor Matic Murah yang Cocok untuk Menyambut Weekend Pertama di Januari 2025

BACA JUGA:5 Motor Matic Murah yang Cocok untuk First Date

Cara Mengatasi Kode Error 37 pada Motor Matic Yamaha

Pembersihan Komponen ISC Salah satu cara pertama yang bisa dicoba adalah membersihkan komponen ISC yang terletak di bagian throttle body motor. 

Kategori :