Pihaknya juga sudah membuat rencana, jika hingga Selasa, 26 November 2024, perbaikan jalan sementara yang tengah dilakukan belum selesai.
BACA JUGA:Jajaran Pengawas Pemilu Diminta Jaga Pilkada Proses Sesuai Aturan
BACA JUGA:Pemkab Purbalingga Petakan Potensi TPS Rawan Bencana
Sehingga, dia memastikan pelaksanaan coblosan Pilkada di lokasi terdampak bencana tersebut, tetap berjalan aman dan lancar.
Sementara itu, Sekda Purbalingga Herni Sulasti mengatakan, dalam kesempatan itu pihaknya menyerahkan bantuan personel pengamanan berupa anggota Linmas, untuk mengamankan TPS saat coblosan.
"Sebanyak 4.425 personel Linmas kami serahkan untuk membantu pengamanan di TPS, saat pelaksanaan Pilkada mendatang," katanya.