Babinsa Bantu Poktan Panen Perrdana

Selasa 15-03-2016,10:51 WIB

CILONGOK-Babinsa Koramil 23/Cilongok, Sertu Hidayatunnasihin, membantu Kelompok Tani (Poktan) Kridoyuwono 3 Desa Panembangan yang saat ini panen perdana, sekaligus mengoprasikan alat perontok gabah. Sabtu (12/3) lalu, panen perdana dilaksanakan di areal seluas lahan 5 hektar, dengan hasil sebanyak 30 ton. Hal ini sejalan dengan upaya peningkatan swasembada pangan yang digencarkan  pemerintah atas dasar kerjasama yang dilakukan TNI-AD dan Kementerian Pertanian. "Babinsa yang merupakan sebagai ujung tombak digerakkan untuk membantu petani  mulai penanaman, pemupukan, panen dan pemasaran dari hasil pertanian," jelas Danramil 23/Cilongok Kapten Czi Waris Hidayat. (*)

Tags :
Kategori :

Terkait