Perhatikan Ban Motor Listrik Saat Musim Hujan

Minggu 13-10-2024,06:51 WIB
Reporter : Oktaliana Listia
Editor : Susi Dwi Apriani

Hal ini dapat mengurangi daya cengkeram ban di jalanan basah.

Usia ban biasanya tercantum pada kode produksi di sisi ban. Sebaiknya ban diganti jika sudah melewati batas waktu penggunaannya.

BACA JUGA:5 Cara Beli Motor Listrik Bekas dengan Aman dan Tepat, Jangan Sampai Salah

BACA JUGA:5 Platform Terbaik untuk Jual Motor Listrik Secara Online, Relatif Lebih Murah

Memilih Ban yang Tepat untuk Musim Hujan

Selain menjaga kondisi ban, memilih jenis ban yang tepat untuk musim hujan juga sangat penting.

Ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan dalam memilih ban yang aman digunakan di jalan basah, di antaranya:

Pilih Ban dengan Alur Lebih Dalam dan Lebar

BACA JUGA:9 Cara Merawat Ban Motor Listrik, Memastikan Kinerja Optimal dan Keamanan Berkendara

BACA JUGA:Perhatikan! Inilah Penyebab Ban Motor Listrik Tidak Awet

Ban dengan alur yang dalam dan lebar lebih efektif dalam mengalirkan air dari bawah ban, sehingga meminimalkan risiko tergelincir.

Gunakan Ban Tubeless

Jika ban tubeless terkena benda tajam, angin akan keluar secara perlahan, sehingga pengendara memiliki lebih banyak waktu untuk menepi dengan aman.

Selain itu, ban tubeless juga cenderung memiliki daya cengkeram yang lebih baik karena struktur karet yang lebih fleksibel.

BACA JUGA:Penyebab dan Solusi Motor Listrik Tidak Kuat Menanjak

BACA JUGA:8 Teknik Pengereman Motor Listrik di Tikungan Agar Tetap Aman Tanpa Blong

Perhatikan Komposisi Karet Ban

Ban yang terbuat dari karet dengan kandungan silica lebih tinggi, biasanya memiliki daya cengkeram yang lebih baik di kondisi jalan basah.

Silica membantu menjaga elastisitas ban saat suhu jalan menurun karena hujan, sehingga meningkatkan traksi.

Saat memilih ban, perhatikan komposisi bahan yang digunakan dan pilihlah yang memiliki performa baik di cuaca basah.

Kategori :