Tinggal Dipilih! Inilah Rekomendasi Motor Matic Murah untuk Pelajar

Sabtu 10-08-2024,15:51 WIB
Reporter : Ikhwan Adriansyah
Editor : Bayu Indra Kusuma

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Dengan aturan terbaru dalam Perpol Nomor 5 Tahun 2021 tentang Penerbitan dan Penandaan Surat Izin Mengemudi (SIM), pelajar berusia 17 tahun dapat mengajukan pembuatan SIM C, menjadikan motor sebagai pilihan praktis untuk mendukung aktivitas harian mereka. 

Saat ini, motor matic menjadi pilihan yang sangat populer di kalangan pelajar Indonesia. Berikut adalah beberapa Rekomendasi Motor Matic Murah untuk Pelajar, lengkap dengan spesifikasinya.

1. Honda Vario 160

Honda Vario 160 adalah salah satu pilihan motor matic yang ideal untuk pelajar. Motor ini dilengkapi dengan mesin berkapasitas 156,9 cc dan 1-silinder, yang memberikan tenaga maksimal sebesar 15,15 dk pada 8.500 rpm dan torsi maksimum sebesar 13,8 Nm pada 7.000 rpm. 

Fitur Idling Stop System (ISS) memungkinkan konsumsi bahan bakar yang efisien, mencapai 46,9 km/liter, sehingga motor ini sangat cocok untuk pelajar dengan anggaran terbatas. Desainnya yang modern dan fitur-fitur canggih.

BACA JUGA:Harga Motor Matic Murah Cuma Rp 5 Jutaan, Cocok Buat Harian!

BACA JUGA:Dapatkan Harga Motor Matic Murah dengan 5 Tips Ini! Pemburu Diskon Merapat

2. Yamaha Fazzio

Yamaha Fazzio menonjol dengan desain retro yang stylish dan dilengkapi dengan berbagai fitur digital. Motor ini hadir dengan speedometer digital, Smart Key System, Y-Connect, One Push Start, dan electric power socket. 

Dengan teknologi Stop & Start System dan Smart Motor Generation (SMG), Yamaha Fazzio menawarkan efisiensi bahan bakar yang mencapai 51,6 km/liter. Desainnya yang menarik dan fitur-fitur modern menjadikannya pilihan yang tepat bagi pelajar.

3. Suzuki Nex II

Suzuki Nex II adalah motor matic yang ideal untuk pelajar berkat bodinya yang ramping dan ringan. Bobot yang ringan dan dimensi kompak membuat Suzuki Nex II mudah dikendarai oleh pelajar, memberikan kenyamanan dan kemudahan dalam penggunaan sehari-hari.

Motor ini ditenagai oleh mesin berkapasitas 113 cc, 1-silinder, SOHC, berpendingin udara, dan sistem injeksi, motor ini mampu menghasilkan tenaga maksimal 9,25 dk pada 8.000 rpm dan torsi maksimum 8,5 Nm pada 6.000 rpm. 

BACA JUGA:Yuk Simak, Inilah Motor Matic Murah yang Kece untuk Jalan Jalan Sore

Kategori :