Mengupas Keunggulan Fitur Blind Spot pada Motor Listrik, Lengkap dengan Rekomendasi

Kamis 01-08-2024,13:54 WIB
Reporter : Feni Amelia
Editor : Puput Nursetyo

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Fitur blind spot pada motor listrik merupakan salah satu spek penting yang semestinya ada pada sebuah kendaraan.

Akan tetapi, tidak banyak produk motor listrik yang menawarkan blind spot sebagai fitur keamanan unggulan.

Padahal, fitur blind spot ini menjadi alat keselamatan yang membantu pengendara untuk mengurangi risiko kecelakaan di perjalanan.

Terlebih, motor listrik yang tidak menghasilkan suara bising dan lebih senyap kadangkala membuat keberadaannya tidak disadari oleh pengguna jalan lainnya.

BACA JUGA:Menilik Harga Motor Listrik BMW C Evolution, Sudah Ada di Indonesia?

BACA JUGA:7 Keunggulan Motor Listrik BMW C Evolution, Bisa Melaju dengan Gesit!

Dengan adanya fitur ini, pengendara motor listrik dapat lebih was-was terhadap posisi kendaraan lain yang memungkinkan terjadinya insiden tidak diinginkan. 

Artikel ini akan menjabarkan fitur blind spot pada motor listrik secara lebih detail dan mendalam.

Keunggulan Fitur Blind Spot pada Motor Listrik

Pada beberapa motor listrik, khususnya motor premium, menawarkan blind spot sebagai fitur unggulan yang menakjubkan.

BACA JUGA:5 Kelemahan Motor Listrik Kymco RevoNex, Motor Listrik dengan Harga Tinggi

BACA JUGA:7 Kelebihan Motor Listrik Kymco RevoNex, Desain Naked Sport yang Menggoda

Fitur blind spot sebagai teknologi canggih dirancang untuk meningkatkan keselamatan pengendara dengan membantunya dalam mendeteksi kendaraan atau objek tertentu yang berada di area blind spot.

Dalam kinerjanya, fitur ini biasanya dilengkapi dengan sensor yang mendeteksi memonitor area kendaraan lain yang tidak dapat terlihat langsung oleh pengendara.

Pada umumnya, sensor blind spot terletak di bagian belakang dan samping sepeda motor listrik.

Kategori :