Bakal Tambah Kantong Parkir di Baturraden, Antisipasi Pengunjung Melonjak Saat Lebaran

Bakal Tambah Kantong Parkir di Baturraden, Antisipasi Pengunjung Melonjak Saat Lebaran

WISATAWAN : Wisatawan berkunjung ke Green House Taman Botani Baturraden saat libur Nataru januari lalu. Pemkab Banyumas siapkan personel gabungan jaga Obyek wisata di Banyumas saat libur lebaran 2023-Dimas Prabowo-

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID - Mengantisipasi melonjaknya kunjungan wisata saat lebaran, Pemkab Banyumas melakukan sejumlah persiapan. Salah satunya menambah kantong parkir di Baturraden

Kabid Pariwisata Dinporabudpar, Wardoyo mengatakan untuk obyek wisata akan disiapkan kantong-kantong parkir, seperti di kawasan Baturraden. Langkah ini untuk mengantisipasi wisatawan yang membeludak pada libur lebaran

"Akan ada tambahan kantong parkir. Di eks hotel, ada beberapa lahan yang hampir rata," ujar dia. 

BACA JUGA:Jelang Lebaran, Pemkab Banyumas Siapkan 127 Personil Gabungan Amankan Lokasi Wisata

Terkait dengan jalur di kawasan Baturraden, lanjut dia, akan ditentukan oleh Dinas Perhubungan dan pihak kepolisian. 

"Kebijakan pengaturan lalu lintas, nanti kami serahkan ke Lantas dan Dinhub. Secara umum, jalur memang seperti yang lama," tandasnya.

Saat ini Pemkab Banyumas juga sudah menyiapkan tim gabungan. 

Rencananya, tim gabungan tersebut berjumlah 127 petugas. 

"Baik dari Pemkab Banyumas, kepolisian, TNI, dan sebagainya," kata dia

Petugas ini nantinya akan dibagi ke beberapa tempat wisata yang diprediksi akan diserbu wisatawan. 

"Untuk tim gabungan akan dilakukan pada tanggal 23. Dengan pertimbangan, dilakukan setelah lebaran," tuturnya. (mhd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: