Tune Up Motor, Mengapa Penting dan Bagaimana Melakukannya dengan Benar?

Tune Up Motor, Mengapa Penting dan Bagaimana Melakukannya dengan Benar?

Waktu yang Tepat untuk Melakukan Tune Up Motor-Freepik-

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Hampir setiap rumah kini memiliki motor, hal tersebut menunjukkan kebutuhan yang tinggi akan kendaraan ini. Jika Anda memiliki motor, penting untuk memperhatikan perawatannya, termasuk melakukan tune up motor.

Ketika Anda memiliki motor, tentu Anda menginginkan kendaraan tersebut tetap awet dan nyaman digunakan, bukan? Oleh karena itu, perawatan rutin sangat penting untuk menjaga keamanan dan kenyamanan kendaraan Anda.

Apa Itu Tune Up pada Motor?

Meskipun memiliki motor, mungkin tidak semua orang memahami perawatannya dengan baik, termasuk tentang tune up motor. Apa sebenarnya tune up motor dan bagaimana cara melakukannya dengan benar?

Tune up motor adalah proses untuk mengembalikan performa motor ke standar. Hal ini penting karena penggunaan motor sehari-hari dapat mengakibatkan perubahan pada beberapa komponen.

BACA JUGA:7 Cara Merawat Aki Motor Agar Tidak Mudah Habis, Sangat Mudah

BACA JUGA:6 Cara Merawat Persneling Motor Agar Tidak Keras, Gunakan Oli yang Tepat

Perubahan-perubahan ini harus dikembalikan ke performa standar, terutama pada komponen mesin dan filter udara. Mesin yang sering digunakan bisa mengalami keausan, sementara filter udara yang kotor dapat menghambat aliran udara. 

Meskipun perubahannya tidak terlalu signifikan, namun perbedaannya akan terasa jika tidak melakukan tune up dalam jangka waktu yang lama.

Cara Tune Up Motor yang Efektif

Banyak dari Anda yang mungkin belum memahami dengan jelas bagaimana cara tune up motor yang tepat, bukan? Proses tune up motor melibatkan tiga sektor utama yang harus diperhatikan: mesin, rangka, dan transmisi.

Langkah pertama yang harus dilakukan pada sektor mesin adalah memeriksa kualitas oli serta keadaan busi dan filter udara. Selanjutnya, penting untuk memeriksa filter bensin dan karburator. Bagi motor injeksi, pembersihan injektor dan penyetelan katup juga merupakan bagian dari proses tune up.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: