Terekam CCTV, Maling Gasak Uang Jutaan di Salah Satu Gudang Triplek di Purwokerto

Terekam CCTV, Maling Gasak Uang Jutaan di Salah Satu Gudang Triplek di Purwokerto

Terekam CCTV, Maling Gasak Uang Jutaan di Salah Satu Gudang Triplek di Purwokerto. --

PURWOKERTO, RADADBANYUMAS.CO.ID- Dua orang lelaki nekat melakukan aksi pencurian di salah satu gudang Triplek yang terletak di jalan Veteran Kelurahan Pasirmuncang Kecamatan Purwokerto Barat, Selasa (23/5) pukul 13.10 WIB kemarin. 

Aksi kedua pelaku yang dilakukan pada siang hari ini pun terekam CCTV, dan saat ini telah dilaporkan ke Polsek Purwokerto Barat Polresta Banyumas. 

Roso (38) karyawan gudang mengatakan, pencurian itu terjadi saat posisi gudang sedang sepi. 

"Kayaknya sudah pernah kesini orangnya buat ngintai, soalnya tahu kondisinya dan posisi saya lagi ngantar barang itu dia masuk," ungkapnya kepada Radarbanyumas, Jumat (26/5). 

Sehingga saat itu, hanya satu karyawan yang berjaga untuk melayani pembeli. 

"Dia kan dua orang, yang satu ngalihin perhatian, yang satu masuk ruangan kantor ngambil uang," tambahnya. 

Karyawan yang berjaga pada saat itu pun tidak menaruh curiga dengan gelagat kedua pelaku. 

"Kan kayak pembeli biasa, jadi nanya-nanya triplek dulu, terus sampai belakang gak nyampai  5 menit, terus pergi," jelasnya. 

Akan tetapi usai kedua pelaku pergi, karyawan yang berjaga baru menyadari jika uang yang berada di laci kantornya hilang. 

"Kurang lebih 5 juta, itu baru setengah hari, dan kayaknya kalau nyampe sore kayaknya bisa puluhan itu," sambungnya. 

Akibat kejadian itu pun pihaknya saat ini telah melaporkan kasus tersebut ke Polsek Purwokerto Barat. 

"Udah lapor ke Polsek Purwokweto Barat, sorenya lapor besok interogasi," terangnya.

Dikonfirmasi terkait kejadian itu, Kapolresta Banyumas, Kombes Pol Edy Suranta Sitepu melalui Kapolsek Purwokerto Barat AKP Mugiono mengatakan, jika saat ini pelaku dalam pengejaran polisi. 

"Sudah ditindaklanjuti, pelaku lagi kita kejar pelakunya, mohon doanya mudah-mudahan cepat tertangkap," pungkasnya. (win)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: