Bikin Resah, 13 Sepeda Motor Knalpot Brong Diamankan

Bikin Resah, 13 Sepeda Motor Knalpot Brong Diamankan

Sepeda motor knalpot brong dikeluhkan masyarakat Desa Lebeng. Polsek Sumpiuh bersama Pemdes Lebeng, Pokdarkamtimbas dibantu warga melakukan penertiban, Sabtu (25/2) malam di jalan kabupaten ruas Lebeng-Karanggintung. -Polsek Sumpiuh untuk Radarmas---

BANYUMAS-Polsek Sumpiuh melakukan operasi sepeda motor tidak standar di jalan kabupaten ruas Lebeng-Karanggintung di Desa Lebeng, Sabtu (25/2) malam. Tercatat sebanyak 13 sepeda motor knalpot brong terjaring razia.

"Penertiban sepeda motor knalpot brong untuk shock therapy," jelas Kapolsek Sumpiuh AKP Yanto di lokasi.

Titik razia berada di tikungan menuju tanjakan jalan. Lokasi dimana pengendara biasanya mulai menggeber gas sepeda motor knalpot brongnya.

Pantauan Radarmas ada pesepeda motor knalpot brong seperti tidak menyadari sedang digelar razia. Sebab, lokasi di tikungan.

Misalnya, ada pesepeda motor knalpot brong yang melintas dari arah selatan. Saat memasuki tikungan langsung dihentikan polisi. Polsek Sumpiuh kerja sama dengan Pemerintah Desa Lebeng, Pokdarkamtimbas dan dibantu warga setempat.

Pengendara sepeda motor knalpot brong mayoritas adalah remaja. Kondisi sepeda motor kebanyakan sudah tidak standar.

"Sepeda motor tidak standar kami amankan di Mapolsek," imbuh Kapolsek.

Sepeda motor dapat diambil kembali oleh pemilik. Namun, harus melengkapi persyaratan. Antara lain, sepeda motor distandarkan kembali dan menunjukan bukti surat kendaraan lengkap.

Polsek Sumpiuh masih terus menggencarkan operasi sepeda motor knalpot brong dan kondisi tidak standar lainnya. Kegiatan sekaligus sebagai antisipasi geng motor. (fij)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: