Alumni SMP Diponegoro 3 Tolak Pergantian Nama Sekolah, Yayasan Terbuka Untuk Lakukan Mediasi

Alumni SMP Diponegoro 3 Tolak Pergantian Nama Sekolah, Yayasan Terbuka Untuk Lakukan Mediasi

PENOLAKAN : Para alumni SMP Diponegoro 3 Kedungbanteng memasang spanduk penolakan di sekitar sekolah, Minggu (5/2). (DIMAS PRABOWO/RADARMAS)--

PURWOKERTO - Sejumlah alumni SMP Diponegoro 3 Kedungbanteng, melakukan aksi penolakkan pergantian nama sekolah menjadi SMP Al Azhar, Minggu (5/2).

Aksi itu diikuti dengan pemasangan spanduk dan banner berisi aspirasi penolakkan pergantian nama, yang dipasang di beberapa titik sekitar SMP Diponegoro 3.

Salah satu spanduk bertuliskan "Kami Alumni SMP Diponegoro 3 Kedungbanteng Sangat Tidak Rela Diganti Menjadi SMP Al Azhar", "Aja Macam Macam Karo SMP Diponegoro 3 Kedungbanteng Ganu SMP Diponegoro 3 Siki Ya Tetep SMP Diponegoro 3 Kedungbanteng Angkatan 88".

Darsono (52) Koordinator Aksi sekaligus Ketua Lintas Alumni SMP Diponegoro 3 mengatakan, ada sekitar 30 alumni lintas angkatan mulai dari 88 sampai tahun 2000 yang berpartisipasi dalam aksi tersebut.

"Ini sebagai bentuk dari kecintaan Alumni. Dari kesadaran teman teman, dengan adanya wacana pergantian nama. Jadi kami merasa masih mencintai almamater sehingga kami ingin melakukan kegiatan sebagai bentuk kecintaan," ucapnya.

Ia menambahkan, pihaknya menolak dengan tegas pergantian nama sekolah tersebut. 

"Menolak diganti nama," ucapnya.

Menanggapi hal tersebut, Ketua Yayasan Al - Hidayah Purwokerto, Imam Parikesit menyampaikan, pihaknya tetap pada rencana awal yaitu mengganti nama SMP Diponegoro 3 menjadi SMP Al Azhar.

"Kita tetap berjalan seperti awal. Itu aspirasi silahkan saja," kata dia.

Imam menuturkan, soal aksi pemasangan spanduk merupakan salah satu bentuk penyampaian aspirasi.

"Sepanjang tidak anarkis. Silahkan saja," terangnya.

Imam mengatakan, pihaknya terbuka untuk melakukan mediasi. Namun ia berharap mediasi yang dilakukan bisa dengan kepala dingin. "Saya berupaya ada mediasi yang rasional jangan emosional," ucapnya.

Lebih lanjut, mengenai pergantian nama sekolah, ia juga punya pengalaman. Dari pengalaman tersebut ia banyak belajar.

"Saya adalah alumni SMA Labschool Jakarta Tahun 1972. Pada suatu ketika, sekolah itu harus berganti nama menjadi SMA Negeri 81.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: