Relawan Distribusi Bansos Permakanan di Desa Banjarpanepan : Kita Kerja Sosial

Relawan Distribusi Bansos Permakanan di Desa Banjarpanepan : Kita Kerja Sosial

Relawan Bansos Permakanan Desa Banjarpanepan, Kecamatan Sumpiuh mengantarkan bantuan kepada warga penerima manfaat, Selasa 20 Desember 2022. (Fijri/Radar Banyumas)--

BANYUMAS-Sekitar pukul 09.30 wib, di Desa Banjarpanepen Kecamatan Sumpiuh paket menu lengkap siap didistribusikan ke 19 penerima manfaat bantuan permakanan Kementerian Sosial.

Jangan bayangkan paket menu bantuan sosial permakanan dapat terdistribusi dengan cepat di Banjarpanepen. Perjalanan ke satu rumah penerima manfaat tidak cukup sepuluh menit.

Ketua Tim Penggerak PKK Desa Banjarpanepen Suwarsih menuturkan penerima bantuan sosial permakanan tersebar hingga pelosok wilayah. Antara rumah satu dengan yang lain tidak searah.

"Medan yang kami lalui ekstrim, tanjakan, turunan dan tikungan tajam. Ada yang harus turun dari sepeda motor dan jalan kaki untuk sampai ke rumah penerima manfaat," cerita Suwarsih.

Dalam distribusi bantuan sosial permakanan melibatkan relawan. Sehingga lebih efektif dalam penyaluran ke setiap rumah penerima manfaat.

"Kita kerja sosial, semoga berkah, para lanjut usia tercukupi kebutuhan gizinya," tandas Suwarsih.

Terpisah, Camat Sumpiuh Ahmad Suryanto mengatakan dalam merealisasikan bantuan sosial pemakanan untuk lanjut usia dan penyandang disabilitas memang dibutuhkan jiwa sosial yang tinggi.

"Benar kerja sosial kita, apalagi tim yang desanya wilayah perbukitan," tukas Ahmad. (fij)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: