Bolong, Jembatan Kali Seliling Desa Papringan Amblas, Jalan Tidak Bisa di Lalui Kendaraan Berat

Bolong, Jembatan Kali Seliling Desa Papringan Amblas, Jalan Tidak Bisa di Lalui Kendaraan Berat

Serda Arwanto saat mengatur kendaraan yang akan melewati jembatan amblas, Sabtu (10/12). Foto Serda Arwanto untuk Radarbanyumas--

BANYUMAS, RADARBANYUMAS.CO.ID- Jembatan kali Seliling di Ruas Jalan Kabupaten di Rt 7 Rw 1 Desa Papringan Kecamatan Banyumas ambles, Sabtu (10/12). 

Hal itupun mengakibatkan untuk sementara ruas jalan Kabupaten itu tidak dapat dilalui kendaraan berat.

Babinsa Desa Papringan, Serda Arwanto mengatakan, jika jembatan itu telah mengalami keretakan sejak sebulan yang lalu. 

"Sebenarnya retak udah agak lama, inikan masuknya jalan alternatif ke Kecamatan, dan statusnya jalan kabupaten, jadi kapasitasnya kalau dilewati beban berat memang sudah gak mampu," katanya, Sabtu (10/12). 

 

Namun meski sudah dalam keadaan retak, tetapi masih ada saja dump truk pengangkut pasir yang melewati jalan itu. 

"Kadangkan dump truk bawa pasir malam lewat sini, kemarin ada juga 10 roda yang kesasar lewat sini, seharusnya kan lewat Kaliori," tambahnya. 

Dan karena kondisi retak itu semakin diperparah dengan kendaraan berat yang melintas. 

Akhirnya, pada Sabtu (10/12) dini hari tadi, jembatan itupun amblas. 

"Kemarin kan masih gantung, masih lengket akhirnya tadi malam pas hujan, terus ada kendaraannya berat lewat, sekitar subuh itu amblas," jelasnya. 

Karena hal itupun untuk menghindari kondisi amblas bertambah, untuk sementara jalan tidak bisa dilalui kendaraan berat. 

"Sementara tidak bisa dilalui kendaraan berat," tutupnya. (win)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: