Slamet Waspada, Kunjungan Baturaden Turun 50 Persen
Salah satu obyek wisata PURWOKERTO- Status waspada Gunung Slamet berdampak pada berkurangnya kunjungan wisata ke obyek wisata Baturaden hingga 50 persen. "Ada dampaknya, terus terang saja. Biasanya Sabtu ramai, ini sepi. Ini kami lihat di lokawisata, di Baturraden kan banyak tempat wisata. Kalau normal pengunjung di atas 2.000, ini kurang dari itu. Penurunan cukup banyak sampai 50 persen," kata dia. Ia mengatakan, kawasan wisata Baturraden masih dalam radius aman. Sebab kawasan wisata ini masih berjarak sekitar 12 km dari puncak. "Saya berharap masih aman sampai ada informasi lebih lanjut," kata dia. Sebelumnya Kepala BPBD Kabupaten Banyumas Ariono meminta masyarakat di kaki Gunung Slamet tetap tenang. Pihaknya melarang aktivitas manusia dalam radius 2 km dari kawah Gunung Slamet. "Memang tadi pagi sudah meningkatkan status waspada. Kami juga mendapat tambahan informasi bahwa status waspada itu masih dalam level yang rendah," kata dia. (hkm)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: