Pemkab Petakan Persoalan Pariwisata
Pemilihan Mas dan Mba Duta Wisata Cilacap yang diharapkan mampu mendorong promosi wisata. (nas) CILACAP-Kabupaten Cilacap dengan berbagai potensi Objek Wisata (Obwis) yang dimiliki, dianggap tidak kalah dengan Obwis di kota lain. Tetapi dalam hal pengelolaan dianggap belum maksimal. Wakil Bupati Cilacap, Syamsul Aulia Rachman mengatakan, masyarakat akan berkunjung ke sebuah Obwis karena beberapa alasan, ada yang karena penasaran, karena tempatnya yang menarik, atau hanya sebatas ingin rekreasi. Oleh karena itu, Pemkab Cilacap melalui Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disporapar), sedang memetakan permasalahan. Pemetaan meliputi mana yang kurang promosi, mana yang manajemennya belum baik, mana yang bermasalah dalam hal kepemilikan dan pengelolaan, ataupun karena sarana dan prasarana kurang mendukung. "Sedang kita pilah satu per satu persoalan pariwisata di Cilacap," jelasnya saat Grand Final Pemilihan Mas dan Mba Duta Wisata Cilacap, Minggu (22/7). Soal polemik pengelolaan pesisir pantai yang merupakan milik TNI AD, pihaknya akan segera berkoordinasi dengan TNI AD. Agendanya membicarakan soal aset yang ada di lokasi pariwisata, dan penyelesaian permasalahan akan seperti apa. "Polemik muncul karena mungkin kita belum duduk bersama. Kalau sudah duduk bersama, kita akan mengetahui keinginan TNI AD seperti apa, keinginan Pemkab apa. Dan mencari jalan keluar baiknya bagaimana, sesuai dengan aturan yang berlaku, " imbuhnya.(nas)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: