Ujian Kenaikan Tingkat Karateka BRI Ajibarang oleh LEMKARI

Ujian Kenaikan Tingkat Karateka BRI Ajibarang oleh LEMKARI

36 Petugas Jaga Malam dan Security Naik Tingkat BANYUMAS- Sebanyak 36 petugas jaga malam dan security di BRI Ajibarang mengikuti ujian kenaikan tingkat oleh Lembaga Karate Do Indonesia (Lemkari) yang dilaksanakan, Sabtu (12/5). Enam orang naik dari sabuk hijau ke sabuk biru dan 30 orang naik dari sabuk biru ke sabuk cokelat. Pemimpin Cabang BRI Ajibarang Rahadi Kristiyono menjelaskan, kegiatan latihan karate sudah berjalan dua tahun. Dipimpin oleh Shihan Argo Mulyanto yang merupakan DAN VI Karate serta Ketua Majlis Sabuk Hitam Lemkari Cabang Banyumas, latihan berjalan rutin di karate ranting BRI Ajibarang. "Dengan latihan karate ini, diharapkan penjaga malam dan security bisa menjadi lebih disiplin,memiliki mental terlatih, respek dan terjaga kesehatannya. Kegiatan ini juga sangat antusias diikuti dalam setiap tahap latihan,"jelasnya. Materi yang diujikan adalah Kihon dasar, Kata, stamina atau fisik dan Kumite. Penguji adalah Shihan Argo Mulyanto karate DAN VI, Adhyaksa Wira Bimantara karate DAN III, Aldhy Bintang Nugroho karate DAN II, Alip Ardiansyah Karate DAN I. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: