Cara klaim Asuransi Mobil Listrik yang Harus di Pahami Sebelum Membeli

Cara klaim Asuransi Mobil Listrik yang Harus di Pahami Sebelum Membeli

Hal yang perlu Anda ketahui mengenai asuransi mobil listrik mulai dari jenis hingga cara klaim lengkap dengan tips untuk memilih asuransi mobil listrik.-Fahma Ardiana-

RADARBANYUMAS.CO.ID - Dengan meningkatnya jumlah pemilik mobil listrik di Indonesia, variasi asuransi mobil listik semakin bertambah.

Sebagai bentuk perlindungan finansial, asuransi untuk mobil listrik hadir untuk melindungi kendaraan listrik dari berbagai risiko.

Asuransi mobil listrik merupakan suatu produk yang menawarkan perlindungan khusus untuk kendaraan bermotor yang menggunakan sumber energi listrik.

Secara umum, asuransi ini memberikan jaminan serta manfaat yang lebih lengkap terkait dengan berbagai risiko yang mungkin dihadapi saat mengoperasikan mobil listrik.

BACA JUGA:Cara Cepat Klaim Asuransi Mobil Anti Ribet

BACA JUGA:Cara Klaim Asuransi Mobil Terbaru 2025, Tips Jitu dan Anti Ditolak!

 

Contohnya, asuransi ini akan memberikan perlindungan ketika terjadi masalah pada baterai kendaraan. Saat ini, asuransi mobil listrik masih mengikuti ketentuan dalam Polis Standar Asuransi Kendaraan Bermotor di Indonesia.

Namun, pihak Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sedang dalam proses merumuskan regulasi serta ketentuan mengenai tarif yang akan diterapkan untuk jenis asuransi khusus bagi mobil listrik.

Jenis-Jenis Asuransi Mobil Listrik

Seperti halnya asuransi untuk mobil biasa, asuransi mobil listrik juga terbagi menjadi dua kategori, yaitu:

1. Asuransi mobil listrik All Risk/ Comprehensive/ Gabungan

Memberikan perlindungan yang mencakup jaminan penggantian biaya perbaikan atau kerugian akibat kehilangan atau kerusakan pada sebagian atau seluruh unit kendaraan.

2. Asuransi mobil listrik Total Loss Only (TLO)

Memberikan pertanggungan untuk kehilangan atau kerusakan total dengan jaminan yang berlaku jika nilai perbaikan atau penggantian sama dengan atau melebihi 75 persen dari harga pertanggungan.

BACA JUGA:Cara Mudah Mengajukan Asuransi Mobil di Awal Tahun 2025

BACA JUGA:Cara Menghitung Biaya Asuransi Mobil Serta Faktor yang Mempengaruhinya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: