Nggak Cuma Murah, Ini Alasan Motor Listrik vMove Keren Stardust Bikin Semua Orang Kepincut

Nggak Cuma Murah, Ini Alasan Motor Listrik vMove Keren Stardust Bikin Semua Orang Kepincut

Tampilan motor listrik vMove Keren Stardust -VMove Indonesia -

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Tentu ada beberapa alasan pengguna tertarik untuk membeli motor listrik. Begitu juga ketika membeli motor listrik vMove Keren Stardust.

Meskipun dibanderol dengan harga yang murah, vMove Keren Stardust tetap mengedepankan kualitas. Dengan harga sekitar Rp 9 jutaan, motor ini menawarkan berbagai fitur menarik. 

Hal tersebutlah yang membuat banyak orang tertarik untuk membelinya. Berikut ini beberapa keunggulan motor listrik vMove Keren Stardust yang banyak membuat orang kepincut.

Desain Unik dan Futuristik

vMove Keren Stardust hadir dengan desain yang sangat berbeda dari motor listrik lainnya. Motor ini memiliki tampilan yang nyentrik dan modern. 

BACA JUGA:Mengintip Desain Unik Motor Listrik vMove Keren Stardust, Body Mungil dengan Harga Rp 9 Jutaan!

BACA JUGA:Cepat dan Canggih! Ini Spesifikasi Lengkap Motor Listrik vMove Mid West Sporty

Salah satu fitur yang paling mencolok adalah tameng depan transparan yang terbuat dari bahan mirip mika. Desain ini memberikan kesan futuristik dan berbeda dari kebanyakan motor yang menggunakan cover body padat dan gelap. 

Selain itu, motor ini juga dilengkapi dengan spakbor yang hampir menutupi seluruh roda, memberikan tampilan yang lebih kompak dan modern.

Bagian samping motor ini memiliki lekukan bodi yang lebih kaku dibandingkan motor pada umumnya. Lekukan yang kaku ini justru menambah daya tarik vMove Keren Stardust, memberikan kesan kokoh dan solid. 

Dek motor ini juga cukup luas, memungkinkan pengguna membawa barang dengan jumlah lebih banyak. Jok motor ini didesain rata antara pengemudi dan penumpang, serta dilengkapi dengan sandaran pinggang kecil di ujung jok, memberikan kenyamanan ekstra selama perjalanan.

Fitur Canggih

Motor listrik vMove Keren Stardust tidak hanya unggul dalam desain, tetapi juga dilengkapi dengan berbagai fitur canggih. Sistem penerangan motor ini menggunakan lampu LED yang lebih terang dan hemat energi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: