Yoriko Angeline Memainkan Peran dari Hati
BINTANG film muda Yoriko Angeline berbagi cerita dalam sesi diskusi Inspiring Professional yang diadakan Perkumpulan Teacherpreneur Indonesia Cerdas (PTIC) pada pekan lalu. Dia membagikan tips ketika memainkan peran di depan kamera. Belia kelahiran Banjarmasin, 19 tahun silam, itu menyampaikan bahwa akting di depan kamera adalah memainkan peran dari dalam hati. https://radarbanyumas.co.id/pevita-pearce-makin-kece-di-pantai-pakai-swim-suit-bikin-meleleh/ "Merasakan bagaimana diri kita kalau berada di posisi itu sehingga bisa dapat emosinya," kata pemeran Wati dalam film Dilan 1990, Dilan 1991, dan Milea: Suara dari Dilan tersebut dikutip dari jawapos. Dia mencontohkan, dirinya pernah mendapat peran dari akting bahagia, kemudian menjadi sedih dan sampai menangis seketika. Akting seperti itu sangat menantang. Menurut Yoriko, ketika mendapatkan akting seperti itu, dirinya tidak bisa pura-pura menangis begitu saja. Nanti penonton tidak bisa menangkap emosinya. Yoriko mengakui, sekarang dirinya berada di titik positif capaian kariernya. Namun, untuk mencapainya, banyak yang harus dia lalui. (jpc)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: