Tata Janeeta Gelagapan Soal Nama Anak
PROSES persalinan Tata Janeeta yang datang begitu mendadak lebih cepat satu bulan dari perkiraan dokter membuat ia dan suami, Raden Brotoseno, sempat gelagapan soal nama anak. Pasalnya mereka belum menyiapkan untuk si kecil saat terlahir ke dunia pada Jumat (25/6) malam lalu. "Ini drama banget nama itu, kita berdua sama sekali belum ada nama pasti untuk bayi ini. Memang sempat ada pembicaraan soal nama tapi belum pasti," kata Tata Janeeta dalam jumpa pers virtual Selasa (29/6). https://radarbanyumas.co.id/zaskia-gotik-menikmati-urus-si-buah-hati/ Setelah berembuk dengan suaminya Raden Brotoseno, Tata Janeeta akhirnya mencapai kesepakatan untuk memberi nama Raden Erlangga Danendra Brotoseno untuk anak pertama hasil pernikahan mereka. Nama itu melambangkan harapan sekaligus doa dari kedua orang tuanya. "Erlangga nomor 1. Anak yang baik hati, semoga anak ini baik hatinya. Kalau Raden karena suami ada keturunan (ningrat Jawa,Red.). Jadi dia ngikuti bapaknya. Danendra nama pewayangan, kayak pengawal, perkasa. Brotoseno itu ikut bapaknya," kata Tata Janeeta. Dalam kesempatan itu Tata Janeeta mengungkapkan kondisi dirinya dan juga buah hatinya yang baru saja lahir ke dunia. Dia mengatakan secara umum Tata dan Erlangga dalam keadaan sehat sehingga dokter pun sudah membolehkan mereka pulang meninggalkan rumah sakit. "Alhamdulillah sehat, sudah screening segala macam. Saya fokus dengan rasa sakit. Tapi semuanya bagus," kata Tata Janeeta. Dia merasakan sakit masih dalam tahap wajar mengingat persalinan dilaksanakan secara caesar. Bekas operasi caesar yang dia jalaninya membuat Tata Janeeta merasakan sakit pada bekas jahitannya. Apalagi pengaruh obat bius kini sudah hilang. "Kalau normal enak, gak sampai besok sudah bisa jalan. Kalau caesar agak lebih lama gak bisa beraktivitas lagsung. Ini sudah hari keempat, bius sudah hilang. Alhamdulillah nikmati saja rasanya. Butuh penyembuhan 6 bulan totalnya," kata Tata Janeeta. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: