Berbahayakah Jika Kita Sering Membunyikan Jari Tangan ?

Jumat 15-12-2023,11:50 WIB
Reporter : Fahma Ardiana
Editor : Bayu Indra Kusuma

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID – Membunyikan sendi-sendi jari saat sedang pegal memang terkadang terasa sangat melegakan. Namun perlu diketahui bahwa para dokter tidak menganjurkan untuk terlalu sering membunyikan jari karena kebiasaan ini diduga dapat menimbulkan cedera.

Sebelumnya sempat ada dugaan bahwa membunyikan jari bisa menyebabkan peradangan sendi (septic arthritis). Namun belakangan ini anggapan tersebut terbantahkan.

Pembuktian ini merupakan hasil dari beberapa penelitian yang dilansir dari Harvard Health Publishing. Disebutkan bahwa membuat sendi jari berbunyi entah itu dengan menarik atau menekuknya dapat menyebabkan tekanan negatif yang menarik gas nitrogen ke sendi.

Akibatnya, balon-balon yang ada dalam cairan sinovial menjadi pecah dan menimbulkan bunyi “krek” pada sendi. Umumnya ini bukanlah kondisi yang berbahaya.

BACA JUGA:Tips Agar Pipi Jadi Tembem Tanpa Perlu Menaikkan Berat Badan

BACA JUGA:Fakta Terkait Lesung Pipi,

Cairan sinovial memiliki fungsi untuk melumasi sendi, mirip seperti fungsi oli motor dalam mesin kendaraan. Cairan tersebut bisa mengurangi gesekan pada sendi dan membantu menjaga kondisi kesehatan tulang rawan. 

Balon-balon yang ada di dalam cairan sinovial bisa terbentuk lagi setelah sekitar 20 menit dan setelah itu sendi bisa dibunyikan kembali. Selain itu, kebiasaan membunyikan jari diketahui bukan termasuk salah satu faktor yang bisa meningkatkan risiko osteoarthritis pada jari.  

Adakah manfaat membunyikan jari?

Hingga saat ini, belum dapat diketahui manfaat pasti dari membunyikan sendi jari. Memang ada yang menyatakan bahwa beberapa orang menganggap membunyikan jari bisa membantu memberikan rasa lega pada bagian tubuh tertentu. 

BACA JUGA:Tips agar Anak Tidak Mengalami Speech Delay alias Terlambat Bicara

BACA JUGA:Konsumsi Bahan-Bahan Ini untuk Mengatasi Penuaan Dini pada Wajah

Pada mumnya seseorang membunyikan jari tangannya untuk meredakan nyeri sendi atau pegal yang dirasakan. Karena mungkin setelah membuat jari mengeluarkan bunyi “krek rasa nyeri atau pegal tersebut akan terasa membaik.

Hal ini mungkin akan membuat orang tersebut merasa lebih lega karena menganggap dengan membunyikan jari sudah mengurangi tekanan pada sendi penyebab nyeri atau pegal. Namun, perlu dipahami bahwa rasa lega tersebut hanya sugesti yang timbul dipikiran kita sendiri.

Hasil penelitian menunjukan bahwa batas pergerakan sendi-sendi buku jari (metacarpal) bisa bertambah luas sekitar 5 derajat setelah membunyikan jari. Hal ini juga tidak bisa meredakan nyeri di tubuh.

Kategori :