Berharap SK Segera Turun Meski Kades Cilongok Tak Mau Mundur

Jumat 30-09-2022,16:31 WIB
Reporter : Mahdi Sulistyadi
Editor : Tangkas Pamuji

PURWOKERTO - Warga kembali menggelar aksi demo agar Kades Cilongok mundur dari jabatannya. Kades Waluyo diduga telah melanggar tindak asusila dan mencoreng nama baik Desa Cilongok.

Salah satu warga yang juga orator Nur Hidayat mengatakan Kades tetap bersikeras tak mau mundur dari jabatannya. Menurut Kades, harus ada SK dari Kabupaten.

BACA JUGA:Warga Desa Cilongok Kembali Berunjuk Rasa, Kades Tetap Tak Mau Mundur dari Jabatannya

"Kita sudah memasrahkan ke Camat Cilongok, dengan mengumpulkan stampel sebagai bentuk pengunduran diri RT RW dan lembaga Desa Cilongok," kata dia. 

Dia berharap, SK tersebut bisa segera keluar. Sebab jika berharap pak Waluyo mengundurkan diri, pak Kades tidak mau melakukannya. 

"Dari dulu kita diam, tapi lama-lama kita getet," tandasnya. (mhd)

Tags :
Kategori :

Terkait