HIPMI Selenggarakan Vaksin Covid-19 Turut Sumbangsih Capai Target di Banyumas

Jumat 01-10-2021,06:54 WIB

PURWOKERTO - Pemerintah baik nasional maupun daerah terus menggenjot pelaksanaan vaksin covid-19. Ditujukan salah satunya untuk percepatan pemulihan perekonomian. Hal itu pun dimanfaatkan oleh Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) DPC Banyumas, dengan menyelenggarakan vaksinasi covid-19 di GOR Satria Purwokerto, Kamis (31/9). https://radarbanyumas.co.id/bpc-hipmi-cilacap-siap-sebar-virus-wirausaha-bantu-umkm-kembangkan-usahanya/ Kegiatan tersebut merupakan kerja sama dengan Kantor Otoritas Jasa Keuangan (KOJK) Purwokerto, dan Pemkab Banyumas. Di mana KOJK sebagai penyedia vaksin. Kepala KOJK Purwokerto, Riwin Mirhadi mengatakan, total peserta vaksin tahap pertama dan pekan vaksinasi Eks Karesidenan Banyumas yang telah dilaksanakan, total sebanyak 8.020 orang. Terdiri dari pegawai atau keluarga pegawai OJK, pegawai atau keluarga pegawai industri jasa keuangan (IJK), serta nasabah atau masyarakat umum. " Kalau hari ini (kemarin.Red) kita sediakan seribu vaksin, pelaksanannaua dua hari sama besok (hari ini.Red)" katanya. Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kabupaten Banyumas, Didi Rudwianto menyampaikan, di Banyumas pelaksanaan vaksin covid-19 sudah 41,3 persen. Ditarget awal tahun ini mencapai 45 persen. "Pak Bupati menargetkan minggu depan mencapai 50 persen," ujarnya. Dengan begitu, Banyumas bisa turun jadi level dua. Sehingga kegiatan-kegiatan dan tempat wisata bisa dibuka lagi. Untuk meningkatkan perekonomian. Sementara itu, Ketua Umum HIPMI DPC Banyumas, Kundiharto menyampaikan, di setiap daerah, HIPMI melakukan vaksinasi. Di Banyumas, tersedia seribu vaksin covid-19 untuk satu hari kemarin. " *Kita sediakan seribu Vaksin Sinovac dosis pertama dan kedua* , yanh dilakukan dua minggu lagi," terang Kundiharto. Dia mengharapkan, dengan penyelenggaraan vaksinasi ini, bisa membantu Pemkab Banyumas mencapai target 50 persen. Dan ke depannya kemungkinan akan diselenggarakan lagi. Sebab banyak permintaan dari masyarakat. Kundiharto menuturkan, percepatan target 50 persen sangat dinanti, khususnya para anggota HIPMI DPC Banyumas. Di mana semua anggotanya merupakan pengusaha yang juga terdampak pandemi covid-19. "Kegiatan kita selama pandemi sangat terbatas, dan para anggota pun merasakan dampaknya," pungkas Kundiharto. (*/Cas)

Tags :
Kategori :

Terkait