Tiap Tahun, Diusahakan Adanya Penanaman Pohon di Ruas Jalan

Selasa 25-02-2020,19:41 WIB

Rimbun : Jalan Dr. Angka menjadi ruas jalan yang memiliki jalur hijau yang rimbun. Ditarget, tiap tahun selalu tambah pohon peneduh di ruas jalan. PURWOKERTO - Kabid Pertamanan DLH Banyumas, Widodo Sugiri, mengungkap, setiap tahun selalu diusahakan adanya penanaman pohon baru, terutama di ruas jalan. "Seperti tahun kemarin di Jalan Lingkar Ajibarang, karena di situ pohon belum banyak dan masih panas. Di sana kita tanam pohon flamboyan," ujarnya. Baca juga : Pencari Rumput Meninggal Tertimpa Pinus Selain itu, lanjutnya, di Jalan Sultan Agung dari Terminal ke arah timur, pihaknya menanam pohon yang berbunga, sehingga terdapat nilai estetikanya. "Kemudian di ruas Jalan Banyumas, Karangsawah. Sebagian besar pohon lama roboh karena angin, kita tanam di situ untuk pengganti," imbuhnya. Sementara itu, untuk anggaran penanaman pohon, pihaknya mengatakan segera dianggarkan dalam anggaran perubahan. Baca juga : - Simpang Jalan Gunung Muria - Dr. Soeparno Ramai, Desak Warning Light - Truk Overload, Siap-siap Kena Tilang "Penanaman pohon kita anggarkan di perubahan. Sebab, agar tidak masuk musim kemarau. Kalau pas musim hujan, mungkin kita hanya pemupukan saja," terangnya. Selain itu, untuk pertimbangan keselamatan pengguna jalan, DLH Banyumas juga akan menanam pohon dengan resiko yang kecil. (mhd)

Tags :
Kategori :

Terkait