Tahap Kedua Jalur Linggamas di Sokaraja Kidul

Senin 25-06-2018,10:03 WIB

PURWOKERTO-Proyek pengerjaan Jalur Linggamas tahun ini yang masuk tahap kedua, dilakukan di Sokaraja Kidul. Proses pengerjaan tersebut merupakan sambungan dari pengerjaan sebelumnya. Kepala Bidang Pembangunan Jalan dan Jembatan, Achmad Taufik mengatakan, lebar pembangunan jalan itu dibuat tujuh meter. Dan pada pengerjaan sebelumnya sudah jadi dengan lebar lima meter. "Tahun ini fokus melanjutkan dulu di bagian Sokaraja Kidul, kalau pelebaran jalan yang lima meter tidak bisa dikerjakan tahun ini, mungkin masuk tahap selanjutnya," katanya. RAMAI : Jembatan Linggamas ramai oleh warga saat sore hari. Tahun ini, pembangunan akses jalur akan dimulai lagi. Meskipun dilakukan kelanjutan pengerjaan jalur Linggamas di bagian Sokaraja Kidul, tetapi untuk arus lalu lintas tetap bisa berjalan normal. Sebab tidak ada penutupan jalan. "Karena sebagian sudah jadi walaupun selebar lima meter, tapi masih bisa dilewati seperti biasa," ujar Taufik. Taufik pun menuturkan, pengerjaan tersebut ditargetkan selesai pada Desember tahun ini. Dan mulai pengerjaan pada Juli mendatang, setelah dilakukan tanda tangan kontrak. Lebih lanjut Taufik menambahkan, untuk jalan di Desa Petir, Kecamatan Kalibagor yang sudah dibangun selebar 3,5 meter juga akan diselesaikan pada tahapan selanjutnya. (ely)

Tags :
Kategori :

Terkait