Semen Bima Bagikan Nasi Kotak Kepada Tukang Becak & Kaum Dhuafa di Wilayah Purwokerto

Rabu 29-06-2016,16:56 WIB

Sebagai bentuk kepedulian sosial dalam bulan Ramadan 1437 H, Semen Bima dengan tagline Kuat dan Tahan Lama, kembali membagikan ratusan nasi kotak gratis menjelang waktu buka puasa kepada kaum dhuafa, kurang mampu dan tukang becak yang berada di sekitar wilayah Purwokerto pada Senin (27/6) mulai pukul 16.00. Chief of Public Relation Semen Bima, Joseph Karkam melalui Manager CSR Irwan Triono menjelaskan, melanjutkan program Semen Bima Peduli yang akan membagikan ribuan paket sembako bersama Pemkab Banyumas, Semen Bima juga membagikan ratusan paket nasi kotak kepada kaum dhuafa, terutama nenek-nenek dan tukang becak di wilayah Purwokerto. "Semen Bima membagikan ratusan nasi kotak kepada warga yang kurang mampu di wilayah Purwokerto. Ini merupakan kegiatan sosial kami dalam bulan puasa selain pembagian sembako bersama Pemkab Banyumas,"jelasnya. Ratusan nasi bungkus dibagikan menggunakan mobil branding perusahaan dengan berkeliling wilayah Purwokerto. Pembagian dilakukan dengan keliling kota, menyambangi kaum duafa, tukang becak dan nenek-nenek yang sedang berada di tepi jalan protokol Purwokerto. "Berangkat dari Pendopo Kabupaten, kami mutar ke jalan Ahmad Yani sampai ke daerah Unsoed dilanjutkan ke jalan Kombas di perempatan langsung ke arah Andang Pangrenan sebagai lokasi finish. Kegiatan berjalan dengan sukses dan antusiasme warga sangat bagus serta tepat sasaran,"ujarnya. Salah seorang tukang becak yang menerima takjil, Taryono menyatakan bersyukur karena Semen Bima memberikan nasi kotak gratis. Dia berharap kedepannya Semen Bima tetap terus melakukan kegiatan sosial ini karena sangat bermanfaat, utamanya bagi orang yang kurang mampu, kaum duafa dan tukang becak. (gus)

Tags :
Kategori :

Terkait