KEBUMEN - Sebagai bagian dari upaya menguatkan kembali wawasan kebangsaan masyarakat, Selasa (22/03) Anggota MPR RI Fraksi PKS, Rofik Hananto melaksanakan kegiatan Sosialisasi 4 Pilar MPR RI di Gedung Tulus Kabupaten Kebumen.
Kegiatan ini dihadiri oleh Anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah Tri Mulyantoro, Anggota DPRD Kabupaten Kebumen Agus Supriyanto, Ketua DPD PKS Kebumen Pramono, Bendahara DPD PKS Kebumen Siti Ulfah, dan ratusan Sedulur Mas Rofik (SEMAR) Kebumen.
Rofik dalam paparannya melalui zoom meeting menjelaskan, 4 Pilar MPR RI terdiri dari Pancasila sebagai dasar ideologi negara, UUD Negara RI Tahun 1945 sebagai konstitusi negara serta ketetapan MPR RI, Negara Kesatuan Republik Indonesia sebagai bentuk negara dan Bhinneka Tunggal Ika sebagai semboyan bangsa.
"Masyarakat harus tahu tentang 4 pilar MPR RI karena menjadi pedoman kehidupan berbangsa dan bernegara saat ini," katanya.
Dia menambahkan, para founding father yang berasal dari berbagai golongan bermusyawarah membuat kesepakatan bersama.
“Hal ini harus menjadi spirit bangsa kita sekarang untuk meneruskan perjuangan mengisi kemerdekaan,” tambahnya.
Dalam kegiatan itu anggota MPR RI asal Dapil Jateng VII ini banyak bertutur tentang sejarah lahirnya Pancasila. Juga tentang bagaimana para founding father mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
https://radarbanyumas.co.id/sinergitas-dpr-ri-dan-bph-migas-rofik-gelar-sosialisasi-dan-penyuluhan-regulasi-bph-migas-di-banjarnegara/
"Ini sebagai bagian dari upaya menguatkan kembali wawasan kebangsaan masyarakat, kami melaksanakan kegiatan Sosialisasi 4 Pilar MPR RI," katanya.
Kegiatan sosialisasi 4 Pilar MPR RI semakin meriah dengan adanya kuis berhadiah, para peserta berebut untuk menjawab pertanyaan terkait wawasan kebangsaan.(rdr/bdg)