Dibuang di Cipari, Bayi Ditemukan Dikerubung Semut

Selasa 07-03-2017,05:51 WIB

Dibuang, Bobot Hanya 1,6 Kg MAJENANG-Malang betul nasib satu bayi yang satu ini. Sudah dibuang hingga dikerubung semut, kini bayi tersebut ditempatkan di inkubator untuk menjaga suhu. Perlakuan ini diberikan mengingat bobot bayi dibawah normal dan hanya 1,6 kg. BAYI TAK BERDOSA Bayi yang ditemukan Minggu (53) kini mendapat perawatan di RSUD Majenang. Polisi hingga kini masih melakukan pencarian orang tua yang tega membuang bayinya. (HARYADI NURYADINRADAR BANYUMAS) Informasi yang dihimpun Radar Banyumas, bayi ditemukan di rumah kosong di Desa Cisuru, Kecamatan Cipari. Bayi ditemukan oleh pemilik rumah, Tusiman saat hendak mematikan lampu di rumah kosong yang biasa dipakai untuk membuat nira. Kondisi saat pertama kali ditemukan layaknya bayi baru lahir. Sekujur tubuhnya penuh dengan semut. Saksi Tusiman langsung melaporkan penemuan bayi ini ke perangkat desa terdekat dan diteruskan ke petugas Polsek Cipari. Bayi kemudian dibawa ke Puskesmas Cipari dan diteruskan ke RSUD Majenang. Sampai saat ini, bayi mendapatkan perawatan serius dari petugas medis di RSUD Majenang. "Berat bayi dibawah normal dan hanya satu koma enam," kata salah satu perawat di ruang Soka RSUD Majenang, Supriyatin kepada Radarmas. Dia menambahkan, bayi dalam kondisi baik setelah mendapatkan perawatan sejak Minggu (5/3). Seluruh organ vital bisa bekerja normal. Demikian juga dengan respon bayi saat mendapatkan rangsangan dari luar. Bayi kemarin sudah diperiksa oleh dr Hidayat, tenaga spesialis anak di RSUD Majenang. "Sudah diperiksa dokter dan kondisinya baik," kata dia. Kepala Bagian Pelayanan RSUD Majenang, dr Foresta menambahkan, secara umum kondisi bayi dalam keadaan baik. Bahkan, pihaknya mempersilahkan bayi ini dibawa pulang, jika petugas polisi sudah menemukan orang tuanya. Jika tidak, maka bayi ini akan diserahkan kembali ke petugas untuk kemudian diserahkan ke Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Cilacap. "Biasanya diserahkan ke Dinsos," kata dia. Sampai saat ini, petugas Polsek Cipari sendiri masih mengembangkan kasus ini. Petugas masih terus melakukan penyelidikan untuk mencari keberadaan orang tua yang tega membuang bayinya. (har/ttg)

Tags :
Kategori :

Terkait