Kendaraan yang terlibat kecelakaan rusak parah. Aditya / Radar Banyumas
PURBALINGGA - Dua mobil dari arah berlawanan adu banteng di Jalan Raya Dukuh Kemojing, Desa Tlabah Kidul, Kecamatan Karangreja, Jumat (3/7) pagi, sekira pukul 09.30 WIB. Salah atu spoir mobil yang terlibat kecelakaan, mengalami luka-luka dan dilarikan ke rumah sakit. Sementara dua mobil yang terlibat kecelakaan, rusak berat.
Mobil bok jenis Isuzu Panther dengan nomor Polisi R 8257 C dari arah Kecamatan Karangreja, menabrak Mobil Honda Jazz dengan nomor Polisi R 8815 HS dari arah Bobotsari. Berdasarkan pantauan di lokasi, mobil Honda Jazz hancur di bagian depan dan menabrak pagar rumah. Sedangkan, kondisi mobil bok terguling setelah menabrak warung. Warung yang ditabrak mobil bok hancur berantakan.
Kasat Lantas Polres Purbalingga AKP Indri Endrowati mengungkapkan, kronologis kecelakaan bermula ketika mobil bok melaju dari arah utara selatan sesampai di TKP, dengan kondisi jalan menurun mendahului kendaraan yang tak diketahui identitasnya.
Pada saat yang bersamaan ada Honda Jazz, yang melaju dari lawan arah atau selatan ke utara. Karena pada saat mendahului pengemudi mobil bok diduga kurang memperhatikan situasi dari lawan arah. Sehingga kedua kendaraan tersebut terlibat kecelakaan lalu lintas.
Dia menambahkan, mobil bok dikendarai oleh Yogi Subagio (58), warga Jalan Lagoa Kanal RT 10 RW 2, Tanjung Priok, Jakarta Utara. Sedangkan, pengemudi Honda Jazz adalah Mohammad Efendi (48), warga Perum Griya Satria Q5 RT 2 RW 10, Bantarsoka Purwokerto Barat, Kabupaten Banyumas.
"Pengemudi mobil bok mengalami luka retak pada pergelangan tangan kiri. Saat ini, dirawat inap di RSUD dr Goeteng Taroenadibrata Purbalingga. Sedangkan, pengemudi mobil Honda Jazz tak mengalami luka," jelasnya.
Kedua kendaraan kemudian diamankan di Pos Polisi Bobotsari. Sedangkan, kasus kecelakaan lalu lintas tersebut, ditangani oleh Satlantas Polres Purbalingga. (tya)