Bazar Murah Pakaian Bekas Pantas Pakai Ludes dalam Hitungan Jam

Minggu 16-03-2025,14:58 WIB
Reporter : Dimas Prabowo
Editor : Ali Ibrahim

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID – Takmir Masjid Baitul Arqom, Perumahan Griya Satria 2, Sumampir, Kalisari, Purwokerto Utara, kembali menggelar bazar dan pasar murah pada Minggu pagi (16/3/2025). 

Acara yang sudah menjadi tradisi tahunan di bulan Ramadan ini selalu mendapat antusiasme tinggi dari masyarakat, terutama kalangan kurang mampu.

Dari sekian banyak stand yang ada, salah satu yang paling diserbu pengunjung adalah stand pakaian bekas pantas. Ratusan item, mulai dari pakaian, celana, kaos, hingga kerudung, dijual dengan harga sangat terjangkau, hanya Rp 1.000 hingga Rp 2.000 per item.

Ketua Takmir Masjid Baitul Arqom, Nasrudin, mengatakan bahwa tujuan bazar ini adalah membantu masyarakat kurang mampu agar tetap bisa memiliki pakaian layak untuk menyambut hari raya.

BACA JUGA:Omzet Harian Bazar Ramadan di Usman Janatin Capai Puluhan Juta

BACA JUGA:Pesantren Ramadan di Rutan Banjarnegara, 37 Binaan Bisa Baca Alquran

"Bisa saja kami berikan secara cuma-cuma, tapi kita kasih tarif agar lebih menghargai dan memberikan kesan bangga, bahwa mereka membeli, bukan diberi," ujarnya.

Barang-barang yang dijual di bazar ini merupakan hasil donasi dari para jamaah Masjid Baitul Arqom. Meski barang donasi, pihak panitia tetap melakukan seleksi agar yang dijual benar-benar masih layak pakai.

"Kita kumpulkan dari para jamaah masjid Baitul Arqom, lalu kita pilah mana yang masih layak dan pantas digunakan," ungkap Nasrudin.

Selain stand pakaian, bazar ini juga menyediakan berbagai jenis kuliner seperti kurma, kue, dan jajanan lainnya. Tidak hanya itu, panitia juga menyediakan paket sembako gratis khusus untuk warga kurang mampu.

BACA JUGA:Rayakan Ramadan Berkesan di Hotel Grandhika Iskandarsyah, Promo & Event Spesial!

BACA JUGA:Hotel Aston Palembang Hadirkan Iftar Mewah dan Kegiatan Sosial Ramadan yang Berkesan

"Selain bazar pakaian pantas pakai yang dijual murah, ada juga paket sembako gratis, yang memang kita tujukan untuk masyarakat yang kurang mampu," imbuh Nasrudin.

Dengan antusiasme yang selalu tinggi setiap tahunnya, pihak Takmir Masjid Baitul Arqom berkomitmen untuk terus menggelar kegiatan ini di Ramadan tahun berikutnya.

"Maka dari itu kita terus berusaha konsisten menggelar kegiatan ini, karena antusias masyarakat sangat tinggi," pungkas Nasrudin.

Kategori :