
PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Rumah milik anggota Polisi di Desa Rabak RT 5 RW 1, Kecamatan Kalimanah, Kabupaten Purbalingga, terbakar. Penyebab kebakaran diduga berasal dar korsleting pada kabel instalasi listrik.
Kapolsek Kalimanah AKP Mubarok mengatakan, kebakaran menimpa rumah milik Naomi Hinggis (23), anggota Polri yang bertugas di luar Jawa.
"Saat, kejadian kebakaran, rumah dalam keadaan kosong. Jadi tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini," katanya kepada wartawan.
Dia menambahkan, akibat kejadian tersebut pemilik rumah mengalami kerugian material mencapai Rp 5 juta.
BACA JUGA:Bakar Barang Bekas, Satu Rumah di Kalimanah Terbakar
BACA JUGA:Diduga Korsleting Mesin Server, Rumah di Kedungmalang Sumbang Terbakar
Diungkapkan, peristiwa kebakaran pertama kali diketahui oleh dua tetangganya, yakni Arif Rahman (45) dan Bagus Herdianto (26). Keduanya melihat kepulan asap dari rumah tersebut.
Kemudian mereka mengecek ke rumah tersebut dan diketahui telah terjadi kebakaran. Peristiwa itu kemudian dilaporkan ke Polsek Kalimanah yang diteruskan kepada Pemadam Kebakaran Satpol PP Purbalingga.
"Petugas pemadam kebakaran yang datang kemudian melakukan pemadaman api. Sehingga, api berhasil dipadamkan dan tidak merembet ke bangunan rumah lain di sekitarnya," lanjutnya.
Akibat peristiwa kebakaran tersebut, atap rumah korban mengalami kerusakan akibat terbakar.
BACA JUGA:Diduga Akibat ODGJ Membakar Sampah, Gudang Pengolahan Kayu Ludes Terbakar
BACA JUGA:Korsleting Listrik, Rumah dan Kios Serta Dua Sepeda Motor Hangus Terbakar
"Hasil pemeriksaan awal, kebakaran diduga disebabkan oleh korsleting pada kabel instalasi listrik di rumah tersebut," katanya.
Diketahui, rumah tersebut selama ini dalam kondisi kosong tidak ditempati. Rumah hanya sesekali dibersihkan oleh saudara pemilik rumah. Sebab, pemilik rumah berdinas di luar Pulau Jawa.
Kapolsek mengimbau kepada masyarakat agar lebih waspada terhadap potensi kebakaran akibat korsleting listrik. Pemilik rumah agar rutin mengecek instalasi listrik. Serta dipastikan dalam kondisi baik sehingga meminimalisir potensi kebakaran.