Menikmati Kelezatan Hidangan Buka Puasa Khas Timur Tengah di Hotel Grand Hyatt Jakarta

Sabtu 15-03-2025,16:11 WIB
Reporter : Adinda Nur
Editor : Ali Ibrahim

Baklava merupakan dessert tradisional yang terkenal dengan lapisan filo yang tipis dan renyah, diisi dengan kacang cincang, lalu disiram sirup atau madu.

BACA JUGA:Rekomendasi Hotel Terbaik di Danau Toba untuk Liburan yang Berkesan

BACA JUGA:Booking Hotel Tanpa Drama! Ini Tips Agar Liburan Makin Nyaman

Baklava pistachio menjadi salah satu varian favorit dengan kombinasi tekstur renyah dan rasa gurih yang seimbang. Lapisan filo yang garing berpadu sempurna dengan kacang pistachio yang memberikan sensasi rasa yang kaya.

Selain baklava, ada pula Umm Ali, dessert khas Mesir yang mirip dengan bread pudding. Hidangan ini dibuat dari lapisan pastry yang dipanggang dengan susu, krim, dan kacang-kacangan yang memberikan rasa manis dan tekstur yang lembut.

Tak hanya menyajikan hidangan khas Timur Tengah, Grand Hyatt Jakarta juga menawarkan aneka kuliner dari berbagai negara. Mulai dari sushi khas Jepang hingga makanan lokal seperti mi ayam, bakso, dan gado-gado tersedia bagi para tamu.

Semua hidangan dibuat dari bahan berkualitas tinggi dan diolah dengan teknik memasak terbaik. Hal ini memastikan setiap suapan memberikan pengalaman rasa yang maksimal.

BACA JUGA:Pilihan Hotel Mewah Dekat Masjid Al-Haram, Nyaman untuk Umrah di Bulan Ramadan

BACA JUGA:Perbandingan Dua Hotel Bintang 5 Terbaik di Solo: Kemewahan dan Kenyamanan dalam Satu Kota

Bagi yang menginginkan suasana berbuka puasa yang lebih privat, tersedia Sunset Iftar di The Residence ONFIVE. Tempat ini cocok untuk acara buka puasa bersama dalam skala besar, dengan kapasitas minimal 100 tamu.

Menu yang tersedia di Sunset Iftar sama dengan yang disajikan di Grand Café. Namun, suasana lebih eksklusif dengan pemandangan indah yang membuat momen berbuka semakin berkesan.

Para tamu dapat menikmati suasana yang nyaman dengan pelayanan eksklusif dari tim Grand Hyatt Jakarta. Hal ini menjadikan acara berbuka puasa bersama keluarga, kolega, atau teman terasa lebih istimewa.

Agar para tamu tidak merasa bosan, Grand Hyatt Jakarta merotasi menu setiap minggunya. Dengan konsep ini, selalu ada hidangan baru yang dapat dinikmati sehingga pengalaman berbuka puasa terasa lebih menarik.

BACA JUGA:Sensasi Relaksasi di Spa Hotel Purwokerto yang Bikin Liburanmu Makin Istimewa

BACA JUGA:Merasakan Kemewahan di Hotel Legendaris Asia dan Amerika Serikat

Selain menikmati hidangan lezat, suasana Grand Café yang elegan juga menambah kesan mewah saat berbuka puasa. Restoran ini memiliki desain interior yang modern dengan pencahayaan hangat yang menciptakan suasana nyaman.

Kategori :