Diduga Hendak Tawuran, Sebelas Remaja Diamankan Polisi di Bukateja dan Kemangkon

Minggu 19-01-2025,15:33 WIB
Reporter : Aditya Wisnu Wardana
Editor : Bayu Indra Kusuma

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Delapan remaja bersenjata tajam diamankan oleh Ton Raimas Satsamapta Polres Purbalingga di Kecamatan Bukateja, Kabupaten Purbalingga, Minggu, 19 Januari 2025 dini hari.

Delapan remaja yang diketahui asal Kabupaten Banjarnegara tersebut, diamankan Polisi di dekat SPBU Desa Kembangan, Kecamatan Bukateja.

Kasat Samapta Polres Purbalingga AKP Tri Haryanto mengatakan, tawuran antar kelompok massa, kerap terjadi di Kabupaten Purbalingga, beberapa waktu terakhir.

"Atas dasar hal tersebut, kami melakukan Patroli Presisi Kota di daerah yang diduga kerap menjadi lokasi berkumpul kelompok yang diduga akan melakukan tawuran," katanya.

BACA JUGA:Diduga Terjadi Tawuran di Bukateja, Satu Orang Terluka dan Ditinggal Rekan-Rekannya

BACA JUGA:Tak Jadi Tawuran dan Pilih Buat Konten dengan Sajam, Sebelas Orang Diamankan di Bobotsari

Dia menjelaskan, hasilnya patroli yang dipimpin Kanit Turjawali Satsamapta Ipda Agus, menemukan kelompok remaja bersenjata tajam di dekat SPBU Desa Kembangan. 

"Delapan orang berhasil diamankan berikut barang buktinya, sedangkan sebagian lainnya kabur," jelasnya.

Diduga kelompok remaja tersebut, akan melakukan tawuran di wilayah Kabupaten Purbalingga.

Dia menambahkan, selain mengamankan delapan remaja tersebut, pihaknya juga mendapat penyerahan tiga remaja dari kelompok tersebut.

BACA JUGA:Dua Kelompok Tawuran di Bojong, Satu Orang Terluka dan Dilarikan ke Rumah Sakit

BACA JUGA:Dua Kelompok Remaja di Banjarnegara Terlibat Tawuran di Area Persawahan dengan Telanjang Dada

Mereka diketahui kabur saat akan diamankan di Bukateja , namun berhasil diamankan warga di wilayah Kecamatan Kemangkon, Kabupaten Purbalingga.

Dia mengungkapkan, delapan remaja yang diamankan di Bukateja yaitu AE (16), ZY (16),  ME (16), MDF (16),  serta AYP (12). Diketahui kelimanya, masih berstatus pelajar dan berasal dari Kabupaten Banjarnegara. 

Tiga remaja lainnya adalah BF (17), DL (17) dan YR (17), warga Kabupaten Wonosobo. Satu remaja diketahui masih berstatus pelajar, sedangkan dua lainnya sudah tidak bersekolah.

Kategori :