Tombol untuk menyalakan wiper dan kipas angin juga tersedia di area stang agar dapat diatur oleh pengendara dengan mudah.
BACA JUGA:Motor Murah Selis E-Max dengan Desain Stylish dan Minimalis
Selis New Balis memiliki berat kendaraan 380 kg. Dengan semua komponen yang dirancang, motor listrik ini kuat mengangkut daya hingga 300 kg untuk berat bebannya.
Penggunaan baterai berkapasitas 60V 45Ah menjadikan motor listrik roda tiga ini mampu menempuh jarak sejauh 50 km.
Adapun untuk sekali pengisian daya membutuhkan waktu 7 jam hingga baterai penuh.
Sepeda motor listrik Selis New Balis ditenagai oleh mesin dengan kapasitas 1500W.
BACA JUGA:Motor Listrik Selis Bromo Solusi Cerdas Menghadapi Musim Hujan
BACA JUGA:Motor Listrik Hippo Selis Si Mungil yang Mampu Angkut Beban hingga 200 Kg
Laju kecepatan maksimumnya mencapai 45 km/jam. Pengereman Selis New Balis cukup optimal, karena menggunakan double hidrolik disc brake sebagai sistem pengendalian laju motor.
Saat melintas di jalan yang tidak rata, pengendara akan aman dari guncangan, sebab motor ini dirancang dengan suspensi teleskopik di bagian depan dan shock absorber untuk suspensi belakang.
Terlepas dari desainnya yang menarik, fitur yang terbekali dalam motor listrik roda tiga ini juga menambah nilai keunggulan yang jarang dimiliki motor listrik lainnya.
Beberapa fitur pada motor listrik Selis New Balis yaitu 2 speed shifter, forward dan reverse mode, kipas kabin, wiper depan, speedometer digital, dan lampu LED.
BACA JUGA:Motor Listrik Roda Tiga Selis Camar 1 Dilengkapi Bak Besar yang Bisa Angkut Beban hingga 250 Kg
BACA JUGA:Ngacir Tanpa Bakar Bensin! Nih Harga Motor Listrik Selis yang Bikin Dompet Senyum, Mulai 10 Jutaan
Dengan spesifikasinya yang cukup lengkap, Selis New Balis sejatinya dapat menjadi pilihan kendaraan guna mendukung kebutuhan jalan-jalan yang santai.