Motor Matic dengan Kapasitas Mesin Terbesar 750 CC Resmi Meluncur, Sat Set Serasa Pakai Moge!

Jumat 11-10-2024,09:33 WIB
Reporter : Feni Amelia
Editor : Puput Nursetyo

BACA JUGA:Spesifikasi dan Fitur Lengkap Motor Matic Honda Forza 250 , Dijamin Bikin Ngiler !

BACA JUGA:Super Istimewa! Kecanggihan Motor Matic Honda Forza 350 Sebagai Penjelajah

Kapasitas Mesin dan Bahan Bakar

Telah diketahui bahwa motor Honda Forza 750 2025 ini dibekali dengan mesin berkapasitas 750 cc 4-tak 8 katup, SOHC, dan berpendingin udara.

Mesin motor ini mampu menghasilkan daya maksimum 43,1kW pada 6,750 rpm dan torsi puncak 69Nm.

Kapasitas tangki bahan bakarnya sebesar 13,2 liter. Namun, sepeda motor ini tidak cukup irit, karena mengonsumsi bahan bakar 3,6 liter per 100 km.

BACA JUGA:Spesifikasi dan Fitur-fitur Canggih Dari Motor Matic Honda Forza 350 yang Baru Rilis di Thailand

BACA JUGA:Baru Ada di Thailand ! Motor Matic Honda Forza Terbaru yang Siap Saingi NMAX

Meskipun demikian, bahan bakar Honda Forza 750 2025 menggunakan sistem injeksi PGM FI, yang meningkatkan efisiensi dan membuat pembakaran lebih bersih.

Honda Forza 750 2025 dirancang dengan rasio kompresi 10,7:1 menjadikan sepeda motor ini cocok bila menggunakan bahan bakar beroktan 92.

Sistem Pengereman

Berbicara soal pengeremannya, Honda Forza 750 2025 menggunakan rem cakram hidrolik ganda untuk pengereman depan dan cakram tunggal untuk pengereman belakang.

BACA JUGA:Yuk Simak! Kelebihan Motor Matic Honda NSS250 2024 Kembaran Honda Forza 250

BACA JUGA:8 Pesona Motor Matic Honda Forza 250

Penggunaan rem cakram ganda dan tunggal cocok untuk motor dengan performa tinggi, karena memberikan daya pengereman lebih kuat dan merata.

Suspensi 

Dalam hal kenyamanan, motor matic Honda Forza 750 2025 dirancang dengan suspensi depan garpu terbalik dan suspensi mono untuk bagian belakang.

Dirancangnya suspensi ini mampu meredam getaran keras saat melintas di permukaan jalan yang tidak rata, sehingga pengendaraan tetap terasa halus.

Kategori :