Simple, Begini Cara Mengaktifkan Alarm pada Motor Matic Honda Scoopy untuk Cegah Kemalingan

Kamis 26-09-2024,05:06 WIB
Reporter : Feni Amelia
Editor : Puput Nursetyo

RADARBANYUMAS.CO.ID - Cara mengaktifkan alarm pada motor matic Honda Scoopy sangat simple dan praktis diterapkan.

Dengan modal tombol yang tersedia pada remote keyless, alarm motor Honda Scoopy akan menjadi aktif yang berguna untuk mencegah aksi pencurian.

Pasalnya, jika alarm telah aktif, sepeda motor menjadi lebih sensitif terhadap pergerakan.

Akibatnya, saat motor digerakkan secara paksa maupun tidak sengaja, alarm akan berbunyi secara terus menerus yang menandakan motor dalam kondisi tidak aman.

BACA JUGA:Adu Spesifikasi Motor Matic Yamaha Nmax vs Honda PCX

BACA JUGA:Mau Atur Kecerahan Layar Speedometer Motor Matic Yamaha Lexi? Begini Tutorialnya

Cara Mengaktifkan Alarm pada Motor Matic Honda Scoopy

Berikut cara mengaktifkan alarm pada motor Honda Scoopy yang mudah dipraktikkan.

1. Pastikan motor dalam kondisi mati/OFF.

2. Klik tombol remote keyless bagian atas, maka Honda Scoopy akan mengeluarkan bunyi beep.

BACA JUGA:Gampang! Begini Cara Baca Odometer pada Speedometer Motor Matic, Penting untuk Ganti Oli

BACA JUGA:Segini Harga Motor Matic Yamaha All New Aerox Terbaru 2024, Bisa Kredit DP Mulai Rp2 Jutaan

3. Untuk memastikan alarm telah aktif, cek panel speedometer. Alarm yang telah aktif akan memunculkan kedipan indikator berwarna merah di panel motor.

Alarm memiliki fungsi cukup krusial bagi keselamatan sepeda motor. Sebagai fitur keamanan, alarm dapat mencegah berbagai tindakan yang tidak menyenangkan terhadap motor terkait.

Kategori :