Begini Cara Tambal Ban Tubeless Motor Matic Mandiri, Auto Bisa Buka Bengkel!

Sabtu 07-09-2024,15:33 WIB
Reporter : Feni Amelia
Editor : Puput Nursetyo

Metode Tip Top diklaim lebih aman, tetapi membutuhkan waktu yang cukup lama.

Metode Tip Top ini dapat dilakukan dengan membuka pelek ban dan menambalkan dari bagian dalam. 

Oleh sebab itu, hal utama yang harius diperhatikan adalah memisahkan ban dengan pelek.

Untuk memperbaikinya, pemilik motor matic dapat membersihkan area yang bocor dari kotoran agar lem merekat kuat.

BACA JUGA:Rekomendasi Motor Matic Murah untuk Anda yang Baru Pertama Kali Beli Motor

BACA JUGA:Motor Matic Alami Turun Mesin? Cek Perkiraan Biaya Servicenya

Lumasi bagian yang bocor, kemudian tempelkan tubber patch pada bagian dalam ban. 

Untuk membuat rubber patch menempel kuat, press ban menggunakan alat hot press. Diamkan hingga kering selama 10-20 menit. 

Metode Tip Top biasanya digunakan untuk kebocoran ban yang lebih besar. Akan tetapi, cara ini memang lebih mahal dibandingkan cara string.

3. Tambal dengan Cairan Anti Bocor

Cairan anti bocor juga dapat digunakan untuk menambal ban tubeless pada motor matic. Penggunaannya pun cukup mudah, hanya dengan memasukkan cairan melalui lubang pengisian angin.

BACA JUGA:Motor Matic Injeksi Mati Saat Digas? Begini Cara Menanganinya

BACA JUGA:Begini Cara Menghidupkan Motor Matic Mogok Sebab Tidak Dipakai

Dibandingkan dengan metode string dan tip top, tambal ban dengan cairan anti bocor ini sangat mudah dan praktis.

Pasalnya, cairan yang dibuat dengan senyawa khusus dapat berubah saat terjadi bocor, sehingga mampu menutupi permukaan ban yang berlubang.

Meskipun sangat mudah, penggunaan cairan anti bocor ini perlu diperhatikan dengan baik, terutama mengenai akibat dan bahayanya.

Kategori :