Jarak Tempuh Maksimal
Dengan kapasitas dayanya, sepeda motor ini mampu menempuh jarak maksimal 70 km untuk sekali pengisian.
Jangkauan motor listrik Davigo Forza ini ideal untuk penggunaan harian di perkotaan.
BACA JUGA:Asli Produk Italia, Inilah 4 Keunggulan Motor Listrik Askoll eS3 yang Mirip Sepeda Listrik
BACA JUGA:Kupas 5 Keunggulan Motor Listrik Askoll NGS3, Produk Buatan Italia yang Unik tapi Klasik
Dengan kemampuan jelajah terjauh 70 km, pengendara dapat menggunakan kendaraan roda dua ini untuk menjalankan rutinitas harian.
Mulai dari berangkat ke tempat kerja, kuliah, sekolah, ngantor, belanja, ataupun sekadar berkeliling, pengendara dapat melakukannya dengan enjoy.
Tanpa khawatir kehabisan daya di tengah perjalanan, batas jarak tempuh tersebut bahkan sanggup menempuh perjalanan pulang-pergi.
Untuk sekali pengisian daya, motor Davigo Forza membutuhkan waktu sekitar lima jam hingga terisi penuh.
BACA JUGA:5 Motor Listrik Murah yang Cocok di Kemacetan, Body Ramping!
BACA JUGA:5 Motor Listrik Murah dengan Top Speed Tinggi, Bisa Mengimbangi di Jalan Raya
Jangka waktu pengisian memungkinkan pengendara perlu menunggu lama, sehingga akan lebih tepat bila pengisian daya baterai dilakukan ketika malam, sebelum motor digunakan untuk beraktivitas.
Kecepatan Maksimum
Di sisi lain, mengenai laju motornya, Davigo Forza dirancang dengan kecepatan maksimum 50 km/jam.
Kecepatan tertinggi ini memungkinkan pengendara tidak banyak merasakan sensasi berkendara yang menegangkan.
BACA JUGA:5 Harga Motor Listrik yang Cocok untuk Ngebut di Jalanan Rusak!