Spesifikasi Lengkap Motor Listrik Keren S530, Andal dalam Jangkau Jarak 100 KM!

Senin 14-10-2024,05:06 WIB
Reporter : Feni Amelia
Editor : Puput Nursetyo

Kemampuan jelajah tersebut membuat pengendara motor Keren S530 menyusuri area perkotaan dengan aman.

Pengendara dapat menjelajahi setiap sudut dalam kota, bahkan untuk perjalanan dua arah (pulanng-pergi), tanpa khawatir akan kehabisan daya baterai.

BACA JUGA:7 Kelebihan Motor Listrik Exotic Sprinter Promax, Desain Futuristik!

BACA JUGA:5 Kelemahan Motor Listrik Exotic Sterrato, Lengkap dengan Solusinya!

Motor Keren S530 ini juga dirancang dengan kecepatan maksimum 63 km/jam.

Tingkat kecepatan pada motor ini memungkinkan pengendara kurang merasakan akselerasi yang lincah.

Dalam hal ini, pengendara dapat bermanuver di jalanan dengan kecepatan yang standar dan tidak terlalu gesit.

Meskipun begitu, pengendara motor listrik Keren S530 justru lebih bisa menikmati momen perjalanan tanpa harus menggunakan kecepatan tinggi.

BACA JUGA:7 Kelebihan Motor Listrik Exotic Sterrato, Kapasitas Baterai Besar

BACA JUGA:Siap Gaspoll! Intip Kecanggihan Motor Listrik Volta Cyrus dengan Speedometer Digital

Sistem pengereman motor listrik ini menggunakan disc brake (cakram) untuk rem depan dan rem belakang.

Adapun roda yang digunakan motor Keren S530 berukuran 3.0 x 10 inch untuk bagian depan dan belakang. 

Menariknya, motor listrik ini telah dilengkapi dengan fitur unggulan yang menawan, seperti lampu LED, kapasitas bagasi yang besar, dek kaki yang luas, USB port, speedometer digital, mode P untuk keamanan, mode Reverse, dan lainnya.

Selain itu, motor listrik Keren S530 juga dirancang dengan suspensi hidrolik yang cocok untuk berbagai kondisi jalan, mulai dari datar hingga kasar dan bergelombang.

BACA JUGA:Perbedaan Spek Motor Listrik Blueshark R1 dan Yamaha EC 05, Punya Kesamaan Tampilan Desain yang Identik!

Kategori :