RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Motor listrik SRT 3 dapat menjadi rekomendasi kendaraan harian untuk perempuan, terutama yang bertubuh mungil.
Pasalnya, motor listrik SRT 3 memiliki body ramping dan minimalis yang menunjang kemudahan pengendaraan bagi kalangan perempuan.
Secara tampilan, desain motor listrik SRT 3 ini sangat memukau dengan keanggunan elemen yang terbentuk.
Bila ditilik secara sekilas, tampilan motor listrik SRT 3 ini mirip dengan skuter listrik.
BACA JUGA:5 Kelemahan Motor Listrik ECGO 3, Lengkap dengan Solusinya!
Terlebih, pada bagian samping dek terdapat pedal untuk mengayuh sepeda motor bila daya baterai habis di perjalanan.
Motor listrik SRT 3 dirancang dengan dimensi berukuran panjang 1625 mm, lebar 697 mm, dan tinggi 1030 mm dengan berat kendaraan 59 kg.
Dengan bobotnya cukup ringan, SRT 3 dapat digunakan dengan mudah, layaknya mengendarai sepeda.
Penasaran dengan spesifikasi motor listrik ini secara detail? Yuk, simak informasinya berikut ini.
BACA JUGA:Adu Spek Motor Listrik Savart S1 vs Sunra Dream, Serupa tapi Tak Sama!
BACA JUGA:Kupas Performa yang Lebih Tangguh: Motor Listrik Zeeho AE6 dan Zeeho AE8 dalam Rincian Spesifikasi
Spesifikasi Lengkap Motor Listrik SRT 3
Menilik spesifikasinya, motor listrik SRT 3 ditenagai dengan mesin berdaya 1200W.
Motor listrik SRT 3 menggunakan baterai Lithium ion berkapasitas 48V 30Ah.