Nora Alexandra sedang naik pitam belakangan ini. Ia kesal ada akun palsu Twitter sang suami, Jerinx, yang bertebaran di media sosial sampai menimbulkan fitnah.
Akun palsu itu sampai membuat parpol PKPI melaporkan Jerinx ke Polda Metro Jaya. Padahal akun Twitter @JRXSID_Official yang diduga menghinda PKPI itu tengah di-suspend.
Nora pun memberikan klarifikasi atas nama suaminya. Ia membela Jerinx mati-matian ketika ada netizen maupun pemberitaan miring soal suami di media sosial.
""Akun palsu ini dari tgl 12/05/2020 sudah saya tegur untuk tak memakai nama JRX, sekarang akibat akun ini ada isu JRX dilaporkan," bunyi cuitan Nora di Twitter.
"Yang laporin harus lihat ini dari tgl 13/05/2020 sudah menghimbau akun palsu ini agar tak memakai nama JRX. Terima kasih," sambung akun Nora.
Sementara itu, dalam tangkap layar di IG Storynya, Jerinx menyebutkan istrinya sudah menegur akun @JRXSID_Official sejak 13 Mei lalu. Bahkan dia berharap pemilik akun itu lekas tertangkap.
"Ini DM Istri saya 13 Mei lalu ke akun Twitter yang memakai nama saya. Akun tersebut kabarnya dilaporkan ke polisi sore tadi. Semoga pemilik akun @JRXSID_Official ini lekas tertangkap," tulis Jerinx.
Selain itu, Nora juga geram dengan komentar netizen yang menuduh suaminya berada di dalam rumah usai keduanya menikah.
"Lagi lagi bacot ngomong sana sini bilang JRX semenjak menikah berubah, gak diizinkan keluar sama istrinya, woiii nyet ada bukti? Kau tanya tuh ama JRX kenapa gak kaya dulu dan lebih milih ama istrinya??? Kau gak suka Nora gak usah mancing Nora terus nyet!!!" tulisnya. (*)