CILACAP, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Setelah Pj Bupati Cilacap Awaluddin Muuri digadang-gadang akan maju dalam Pilkada 2024. Kini giliran ketua DPRD Cilacap Taufik Nurhidayat siap untuk maju dalam bursa Pilkada, yang akan dilaksanakan pada November mendatang.
Orang nomor satu pada jajaran lembaga legislatif itu mengaku siap menerima amanat apabila ditugasi, atau diamanati untuk maju menjadi calon Bupati Cilacap.
"Saya siap jadi apapun, setiap anak bangsa atau daerah harus siap jadi pemimpin," katanya, Jumat (22/3/2024).
Sosok tegas sekaligus sebagai Ketua DPC Partai PDI Perjuangan, diprediksi akan meraup suara atau dukungan yang banyak baik dari simpatisan parpol yang dipimpinnya atau dari masyarakat luas.
BACA JUGA:Masuk Bursa Peserta Pilkada 2024, Pj Bupati Cilacap : Lihat Perkembangan
BACA JUGA:Warga Mulyasari, Cilacap Geger Temukan Jasad Bayi Hanyut di Aliran Irigasi
"Kita diberi ruang yang luas di DPRD Cilacap. Apabila maju dan itu jadi, maka harus kita syukuri. Begitupun sebaliknya, jika tidak jadi ya harus tetap bersyukur," tandasnya.
Senada dengan hal itu, Pj Bupati Cilacap Awaluddin Muuri pun mengaku siap jika masyarakat Cilacap menginginkannya untuk maju menjadi calon Bupati terlepas statusnya yang masih sebagai ASN.
"Kalau sebagian besar masyarakat Cilacap menghendaki untuk saya maju mungkin saya akan mempertimbangkan mundur dari ASN," katanya.
Namun ia menegaskan, saat ini masih akan fokus untuk menyelesaikan 10 program prioritas Pj Bupati Cilacap 2024. Salah satunya menyukseskan penyelenggaraan Pemilu termasuk tahapan Pilkada.
"Sekarang sih fokus dulu terhadap 10 program prioritas yang saya jalankan hingga masa sebagai penjabat Bupati berakhir," pungkasnya. (jul)