Ini Sob, Kenyataan Hidup yang Bikin Sobat Jauh Lebih Kuat
Karena banyak hal dalam hidup yang terjadi, dan itu semua membentuk karakter pada seseorang. Nah Sobat harus tahu beberapa kenyataan hidup yang mungkin membuat Sobat lebih siap dalam menghadapi hidup kedepan. Okeh ini beberapa kenyataan didalam hidup : 1. Satu-satunya orang yang bisa bikin kita bahagia adalah diri kita sendiri Dasar dari kebahagiaan yang kita rasain datang dari kita sendiri, kalau Sobat aja gak ngerasa bahagia sama keberadaan Sobat, gimana Sobat bisa berharap orang lain bisa bikin Sobat bahagia? 2. Terus ngelakuin hal yang sama tiap hari bakal ngehambat diri kita untuk berkembang Kalau kau terus-terusan ngelakuin hal yang sama, maka hasil yang bakal Sobat peroleh pun bakalan itu-itu juga. Sobat bisa berkembang kalau Sobat berani ngelakuin perubahan. Ketika Sobat mencoba hal baru, maka kehidupan Sobat pun bakal berkembang. 3. Sobat gak akan pernah siap 100% menghadapi hal yang baru Gak ada yang bisa memungkiri ketika kita mencoba sesuatu hal yang baru, pasti ada kecemasan yang luar biasa di dalam diri kita. Tenang… hal ini normal. Semua orang pasti ngalamin, kok. Sobat cuma perlu ingat kalau hal baru yang Sobat jalani pasti bakal ngasih pengalaman yang berharga buat hidup Sobat. 4. Selalu akan ada orang yang lebih dari kita Entah itu dalam hal uang, pacar, pekerjaan, atau bahkan keluarga, akan selalu ada orang yang mempunyai hal-hal yang lebih bagus daripada yang kita punya. Ketimbang merasa sedih terus menerus karena menginginkan hal yang dimiliki orang lain, lebih baik kita bersyukur sama apa yang kita punya. 5. Kita tak bisa mengubah masa lalu Seperti yang pernah diungkapkan sama seorang Penulis bernama Maria Robinson, “Nobody can go back and start a new beginning, but anyone can start today and make a new ending.” Sobat gak akan pernah bisa mengubah masa lalu yang udah terjadi, tapi Sobat bisa mengubah cara pandang Sobat terhadap masa lalu itu sendiri. 6. Akan selalu ada orang yang gak suka sama kita Inget kutipan “I am not pizza, I can’t please everyone”? Yup, Sobat gak bakal mungkin bisa nyenengin semua orang. Jadi Sobat gak perlu terlalu ambil pusing ketika ada satu dua orang yang gak suka sama Sobat, mending Sobat fokus sama hal-hal yang bikin Sobat bahagia. 7. Hidup tidaklah mudah Gak pernah ada yang bilang kalau hidup itu mudah buat dijalani. Coba untuk selalu melangkah lebih jauh dan berusaha lebih keras daripada hari kemarin, supaya kesuksesan ada di genggaman tangan Sobat. https://radarbanyumas.co.id/coba-trik-ini-supaya-terbiasa-bangun-pagi-apa-itu-kesiangan/ 8. Sobat pasti akan pernah merasakan kegagalan Kegagalan adalah hal yang lumrah terjadi di kehidupan manusia. Hal yang membedakan satu manusia dengan manusia lainnya mengenai hal ini hanyalah seberapa cepat kita menerima kegagalan tersebut dan bangkit untuk memperbaiki diri. 9. Informasi bukanlah pengetahuan sejati Semakin mudahnya kita mengakses informasi dari sekeliling kita, itu gak otomatis menjadikan kita sebagai sosok yang paling pintar di dunia ini. Informasi bukanlah satu-satunya sumber pengetahuan, karena pengetahuan bisa juga diperoleh dari pengalaman. Bagaimana Sob, dengan mengetahui kenyataan dalam hidup diatas sobat akan lebih bijak dalam menghadapi kehidupan. Sobat punya kenyataan hidup yang belum ada diatas? Coba bisa tulis dikolom komentar.(*/pin)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: