Mudik Pakai Motor ? Berikut Hal-hal Perlu Dipaerhatikan Selama Perjalanan

Mudik Pakai Motor ? Berikut Hal-hal Perlu Dipaerhatikan Selama Perjalanan

Ilustrasi Mudik Motor (pagaralampos.disway.id)--

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Mudik menggunakan sepeda motor bisa menjadi pilihan yang ekonomis namun juga memiliki risiko yang lebih tinggi daripada kendaraan lain. 

 

Pemerintah menganjurkan agar para pemudik tahun ini lebih banyak menggunakan sarana transportasi umum dibandingkan motor.

 

Namun ada beberapa faktor seperti faktor ekonomis atau faktor kehabisan tiket angkutan umum menyebabkan tak sedikit pemudik terpaksa pulang kampung menggunakan motor. 

 

Oleh karena itu, ada beberapa tips yang perlu diperhatikan agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan selama menempuh perjalanan.

 

Lakukan Perawatan dan Periksa Kendaraan Secara Rutin

Pastikan sepeda motor dalam kondisi prima sebelum melakukan perjalanan. Periksa rem, ban, oli, dan filter udara secara rutin. Jangan lupa untuk melakukan service rutin pada kendaraan.

 

Pilihlah Rute yang Aman

Pilihlah rute yang aman dan nyaman untuk perjalanan mudik. Hindari rute yang berbahaya atau terlalu jauh dari fasilitas umum seperti bengkel atau stasiun pengisian bahan bakar. Pastikan untuk memperhatikan kondisi jalan dan cuaca sebelum melakukan perjalanan.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: