Harus Tahu, Fakta Boneka Arwah atau Spirit Doll yang lagi viral

Harus Tahu, Fakta Boneka Arwah atau Spirit Doll yang lagi viral

Spirit doll Boneka Arwah atau Spirit Doll akhir-akhir ini sedang naik daun. ini menjadi tren di awal tahun 2022. Beberapa artis bahkan memiliki dan dipublikasikan di sosial media pribadi mereka. Sebenarnya Spirit Doll itu apa? Mari kita simak beberapa Fakta tentang Spirit Doll atau Boneka arwah. 1. Sempat viral di Thailand Spirit doll pernah viral di Thailand dengan keyakinan membawa keberuntungan. Di Thailand pun, orang-orang memanjakan dan memperlakukan boneka arwah dengan baik. Biasanya, boneka arwah akan dibawa ke seorang biksu untuk didoakan dan melakukan upacara. Ritual tersebut dipercaya sebagai usaha menghidupkan boneka atau mengisi boneka tersebut dengan roh. Ngeri banget ya Sob. 2. Sejarah Spirit Doll Spirit doll sudah ada lama sejak zaman dulu dan banyak memiliki bentuknya. Ada yang berupa patung, boneka, dan voodoo. Di Roma, boneka dulunya kerap dipakai untuk ritual magis guna terhubung dengan dewa atau dewi. Begitu juga di Mesir era dulu, boneka dipakai untuk pelepasan spiritual atau upacara keagamaan. 3. Dijual di e-commerce Sobat pasti tahu film yang melibatkan boneka seperti Annabelle, semakin banyak minat terkait boneka arwah. Spirit doll akhirnya mulai dijual pengguna secara anonim di situs seperti Etsy, eBay, dan Amazon. Biasanya, akan dijelaskan sejarah dari boneka tersebut. 4. Dipakai untuk self-healing Di tahun 2006, Barb Kobe yang merupakan seorang seniman, membuat sebuah kelas yang mengajak orang untuk membuat boneka. Menurutnya, ini dapat membantu seseorang untuk sembuh secara fisik dan mental. Kelasnya membuat pesertanya membuat empat boneka obat yang berbeda. https://radarbanyumas.co.id/muhammadiyah-anggap-boneka-arwah-pembawa-keberuntungan-adalah-syirik/ Bagaimana Sob, setelah tahu fakta Spirit Doll atau boneka arwah, apakah sobat semua tertarik untuk memilikinya? Atau malah sudah punya? Tulsi dikomentar dibawah . jangan lupa bagikan artikel ini supaya banyak orang mengetahui fakta menarik ini. (*/pin)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: