Nobar untuk Mitigasi Bencana
Yayasan Sahabat Muda Indonesia kerjasama dengan Direktorat Sejarah Kemdikbud RI menggelar acara nobar film edukasi masyarakat beberapa waktu lalu. HERU/RADAR BANYUMAS BANJARNEGARA - Kegiatan mitigasi di Banjarnegara gencar dilakukan pemerintah maupun kelompok masyarakat melalui berbagai dengan cara. Salah satunya menggunakan media film yang dilakukan oleh Yayasan Sahabat Muda Indonesia di Banjarnegara. "Kita ingin masyarakat sadar betul melalui media nonton bareng film dokumenter tentang potensi bahaya bencana tanah longsor dengan jumlah korban yang tidak sedikit," kata Ketua Yayasan Sahabat Muda Indonesia, Heni Purwono. Film yang digunakan dalam kegiatan tersebut berjudul Tugu Peringatan. Sebuah film yang mengisahkan bencana tanah longsor di Dusun Legetang Desa Pekasiran Kecamatan Batur pada tahun 1955 dengan korban lebih dari 300 jiwa. Film tersebut merupakan karya Fiki Lailatul Azizah, salah satu anggota dari Yayasan Sahabat Muda Indonesia Banjarnegara yang dibuat beberapa tahun lalu. Kegiatan itu dilakukan dibeberapa tempat, terutama di wilayah yang memiliki tingkat kerawanan bencana tanah longsor di Banjarnegara. Sasaran edukasi melalui film itu adalah masyarakat umum, Namun.a lebih banyak dari kalangan anak muda. "Ratusan pelajar dan sineas muda pun larut menyaksikan tontonan tersebut," jelasnya. (her)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: