Pilih Berdamai dan Maafkan Penyebar Hoax

Pilih Berdamai dan Maafkan Penyebar Hoax

Sunny Dahye melapor dugaan pengancaman dan penyebar hoax ke Polres Jakarta Utara. Kini, Sunny Dahye akhirnya menemukan penyebar hoax itu. Laporan yang dibuat Sunny Dahye tercatat dengan nomor: LP/B/515/VIII2021/SPKT/Polres Jakut/Polda Metro Jaya, tertanggal 20 Agustus 2021. Kepolisian lalu melakukan proses atas laporan itu. Hingga akhirnya diketahui penyebar hoax dan pengancam Sunny Dahye adalah sosok berinisial TR. TR disebut pengacara Sunny Dahye, Ditho H.F. Sitompoel SH LLM, merupakan anak-anak yang juga pelajar. Usai diketahui, TR pun disebut melakukan ancaman itu hanya iseng saja. "Pelaku sangat merasa bersalah dan melakukan semua itu hanya karena iseng-iseng saja," kata Ditho H.F. Sitompoel. Ditho mengapresiasi Polres Jakarta Utara yang berhasil menemukan pelaku. Selain itu, Sunny Dahye pun merasa puas. "Sunny Dahye mengetahui pelaku masih berusia anak dan masih sekolah, sehingga Sunny Dahye memilih untuk berdamai dan memaafkan pelaku," kata Ditho. "Apalagi pelaku mengakui seluruh perbuatannya yang telah menyebarkan berita bohong/hoax terhadap Sunny Dahye, yakni dengan mengatakan bahwa Sunny Dahye menyebut orang Indonesia bodoh, serta juga telah mengancam Sunny Dahye dengan ancaman kekerasan," imbuh dia. Perdamaian Sunny Dahye dan TR akhirnya terjadi. Permasalahan itu pun sudah diselesaikan secara kekeluargaan. "Bagaimanapun Sunny Dahye sangat menyayangi orang Indonesia karena Sunny sendiri sudah sangat Indonesia," tegas Ditho. Kendati demikian, pihaknya berharap perkara itu menjadi pembelajaran buat publik agar tidak menyebarkan berita hoax. Selain itu, persoalan bully juga diharapkan tak lagi terjadi di media sosial. https://radarbanyumas.co.id/viral-akp-rita-yuliana-polwan-cantik-asal-lombok-timur-ditarik-ke-polda-metro-jaya/ "Karena semua perbuatan tersebut ada konsekuensi hukumnya. Kepada pengguna media sosial juga agar berhati-hati dalam memilih dan menilai berita, agar tidak ikut dalam menyebarkan berita yang tidak benar," tukasnya. Sunny Dahye diancam dibunuh oleh netizen Indonesia. Awalnya ada tuduhan Sunny Dahye menghina Indonesia. Ada beberapa tangkapan layar yang jadi bukti ancaman pembunuhan dan cyber bully tersebut. Salah satunya adalah seorang netizen yang mengancam Sunny Dahye jika pergi ke Bali. Akun tersebut sempat menghilang, namun akhirnya berhasil terungkap siapa di balik akun tersebut. Sunny Dahye merupakan YouTuber berkewarganegaraan Korea Selatan. Ia bisa berbahasa Indonesia setelah pernah tinggal serta berkuliah di Indonesia. Ia kerap mengunggah daily vlog hingga produk kecantikan.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: