PURWOKERTO - Dua tahun sudah merayakan kemerdekaan dari dalam rumah. Tahun ini, diusia Indonesia yang ke-77, beragam ekspresi kemerdekaan kembali dicurahkan.
Seperti di RT 6 RW 3 Desa Pekaja Kalibagor ini. Malam "pitulasan" atau yang kerap disebut malam tirakatan kembali digelar. Malam tirakatan ini biasanya memang dilakukan saat momen menjelang 17 Agustus.
Ketua RT 6 RW 3, Untung Suripto mengatakan meski dilakukan dengan sederhana, namun bermakna.
"Sudah beberapa tahun tidak dilaksanakan, alhamdullillah tahun ini bisa terlaksana," tuturnya.
Sementara itu, Kadus Desa Pekaja, Supadi mengatakan, dalam memaknai kemerdekaan, maka tiap-tiap masyarakat berperan dengan porsinya masing-masing.
Tokoh masyarakat, Siswoto, turut menyampaikan makna kemerdekaan. Ia pun mengajak seluruh masyarakat untuk kembali membacakan teks proklamasi.
Tak hanya sekedar berkumpul dan makan bersama, acara juga ditutup dengan beragam lomba untuk anak-anak. Seperti lomba membawa kelereng, memakan kerupuk, memakai sarung, dan beragam lainnya. (mhd)